Saturday, May 19, 2012

kenapa memelihara ayam kampung banyak mati dan susah besar?


ayam kampung, siapa yang tidak kenal dengan ayam ini? saya berpendapat semua orang pasti kenal dengan ayam kampung,

dan beberapa di antara anda pasti ada yang memelihara ayam kampung, ada yang bertujuan hanya sekedar iseng, atau ada yang memelihara ayam kampung karena hobi, atau daripada membuang sisa2 makanan lebih baik dikasih sama ayam kampung, dan berbagai alasan lain-nya,

terkadang dan kebanyakan orang yang memelihara ayam kampung hanya sekedar punya, dan sekedar hidup, apakah anda terpikir jika ayam kampung di kelola dengan insentive atau semi insentive??? apakah memelihara ayam kampung bisa menjnjikan hasil yang baik? dan bagai mana memilih induk dari ayam kampung? semua akan terjawab disini.

Sebelum kita berniat memeilhara ayam kampung, kita harus punya pengetahuan sedikit demi sedikit tentang pengenalan ayam kampung, seperti pemilihan bibit atau induk dari ayam kampung tersebut, sedangkan ayam kampung memiliki jenis2 yang sangat berbeda, dan bahkan dengan species yang banyak, kadang semua kita hanya kenal ayam kampung saja tanpa mengenal jenis ayam kampung apakah yang sedang di pelihara oleh kita, soalnya kalau niatnya hanya sekedar memelihara, yang tentunya hanya memelihara sekedar penghias rumah bagian belakang saja, tanpa ada tujuan untuk lebih menghasilkan produktivitas dari ayam kampung tersebut.

Ada beberapa di antaranya yang memelihara ayam kampung di simpan di belakang, hanya dengan kandang seadanya, terkadang ayam di biarkan tidur di luar, atau di pohon2 terdekat, yang akan mempermudah pemangsa memangsa ayam tersebut, kenapa tidak di pelihara dengan teliti dan di persiapkan kandang untuk berteduh dan tidur dengan nyaman di dalam kandang yang sudah di sediakan?
atau ayam di biarkan mencari makanan dengan mencakar-cakar sisa2 makanan yang sudah basi dan menjamur di belakang rumah, terkadang ayam mencari makan di comberan yang sudah di ketahui banyak mengandung parasit yang akan merugikan kesehatan ayam kampung tersebut, dengan mencari makan tersebut, ayam kampung tidak akan mendapatkan makanan dan giji yang maksimal seperti halnya kebutuhan gizi dan vitamin untuk pertumbuhan badan (kalau buat anak ayam) atau protein yang mencukupi (untuk ayam kampugn yang sedang menelur)
pernah kah terpikir untuk menjadikan keseriusan dalam memelihara ayam kampung?? ok intermezo sampai disini dulu, mungkin anda sudah faham apa yang saya sampaikan di atas, intinya , jika walaupun ayam kampung, jika dipelihara dengan baik, pasti akan menghasilkan penghasilan tambahan.

Kebanyakan ayam kampung banyak terserang penyakit karena ayam kampung tidak banyak di urus, hanya di biarkan berkeliaran, seperti contoh: ayam kampung tetangga sebelah mengalami sakit, dan banyak mati

Kenapa ayam kita yang padahal jauh ko bisa ikutan sakit dan banyak mati???
Kalau ayam anda masih di pelihara secara liar, dan ayam2 tersebut berkunjung ke kumpulan ayam tetangga yang sedang sakit, maka dengan secara langsung ayam tersebut sudah mejadi target "penyakit",

apakah pernah terpikir jika ayam kampung di kurung , dan di kasih makan dengan cukup, pasti tidak akan terjadi kematian yang banyak, karena ayam tersebut berkunjung ke tempat ayam lain, seperti ayam jantan dan ayam betina yang sedang jatuh cinta, mereka akan saling berkunjung dan akhirnya si jantan akan membawa penyakit daari luar, dan di bawa ke kawasan kandang ayam anda, yang akhirnya secara langsung ayam jantan tersebut menjadi vektor terjadinya musibah wabak penyakit di kandang anda.

Mari kita memelihara ayam kampung dengan serius, dan jika di kelola secara baik dan benar, maka ayam kampung juga bisa menghasilkan pendapatan tambahan buat kita, saya yakin:

Bagaimana bibit atau induk yang baik???
Untuk memelihara ayam kampung kita di paksa untuk memilih bibit atau induk yang baik, mungkin dari puluhan bahkan dari ratusan ekor ayam, maka di sini kita harus teliti dan yakin bahwa ayam yang kita pilih (untuk induk) adalah ayam yang mempunyai potensi yang baik.

Jangan berpikir untuk memelihara banyak dulu, misalkan anda bisa memilih hanya 10 ekor bibit, atau 20 ekor bibit, jangan terlalu pokus pada bibit yang banyak, dan yang harus kita fokuskan adalah bagai mana kita mendapatkan ayam yang kualitas nya bagus untuk di jadikan induk nantinya.

Biasanya induk yang baik adalah induk yang memiliki kriteria khas dan kelbihan dari ayam2 yang lain sebagai induk seperti:
  • ayam memiliki sifat riang dan gembira, penampilan yang lincah
  • besar dan sehat, dan memiliki berbagai gerakan yang lincah, tidak malas bergerak, ayam senantiasa jinak atau tidak takut dengan orang.
  • Memiliki bulu yang bagus, soalnya ayam pertama dinilai adalah bulu, jika bulu jelek, berarti kulit ayam juga tidak sehat, dan pastinya ayam tersebut tidak baik buat dijadikan induk yang akan di andalkan untuk tindak lanjut kedepan.
  • Ketika tidur malam ayam tidak sering bangun dan teriak2, ayam yang baik dalah ayam yang selalu tidur nyenyak.
  • Susunan sisik pada kaki rapih, dan tidak ada kelainan pada susunan kulit, seperti kerusakan pada kulit, dan sisik harus lah teratur (tersusun baik)
  • Memiliki dada yang tegap.
  • sayap tidak terkulai ke bawah, ayam yang baik adalah mempunyai sayap yang rapat dengan tubuh ketika ayam santai.
  • memiliki leher yang bagus (tidak terlalu panjang atau pendek)
  • Otot dada montok, dan otot paha kuat, kalau berdiri ayam akan terlihat tegap.
  • Paruh kuat, tebal dan tidak terlalu panjang kedepan.
Kalau mau menciptakan ayam atau induk yang baik adalah dengan cara kawin silang terlebih dahulu,
Langkah pertama adalah, buatlah perkawinan ayam aduan atau ayam bangkok, dan nantinya anak ayam yang dihasilkan oleh ayam aduan dan ayam bangkok memiliki khas seperti ayam nampak besar, dan berdada tegap, relative kuat, dan tidak cengeng terhadap penyakit,

Selanjutnya, baru lah seleksi anak ayam yang di hasilkan dari perkawinan ayam aduan (ayam bangkok dan pelung) ambil yang betina, biasanya anak ayam hasil dari perkawinan ayam bangkok dan ayam pelung akan menghasilkan bulu tipis dan sedikit mengkilap, ini adalah calon bibit (induk) yang baik.

Selanjutnya, jika anda ingin memelihara, maka jantan yang di pilih untuk di kawinkan sama ayam betina pilihan tadi adalah , pilih lah ayam aduan, jangan menggunakan ayam kampung, dengan demikian, anak ayam akan lebih kokoh, dan memiliki badan yang tegap dan cepat besar, Pertumbuhan anak ayam akan lebih baik.

Untuk sementara sampai disini dulu, dan aka di lanjutkan dengan
Bagaimana cara Memelihara ayam kampung dari mulai D.O.C
Masih bersambung
Terimakasih dan salam sejahtera.

Pengurusan anak ayam.
Dalam artikel ini, yang akan
informasi peternakan ayam uraikan adalah, Panduan pengurusan ayam pembiak cobb 500. walaupun panduan yang akan di tulis mengenai pengurusan ayam cobb, akan tetapi cara/teknik pengurusan secara dasarnya atau garis besarnya semua jenis ayam pengurusan nya adalah sama.

Kalau pengurusan dari umur 0 hari sampai umur 2 minggu akan mengalami banyak kesamaan, dan boleh diterapkan peda pemeliharaan jenis ayam apa saja, Misalnya anda sangat faham dan mengerti
teknik pemeliharaan anak ayam (DOC) ayam petelur, jadi skill anda tidak ada salahnya jika di terapkan pada ayam jenis broiler misalnya, di karenakan Tujuan pemeliharaan ayam dari umur 1 hari sampai satu minggu adalah bagai mana sebisa mungkin caranya agar bisa mengendalikah suhu ayam sebagai mana yang di butuhkan pada masa itu (masa eraman).

Selain kondisi pakan atau air yang juga harus di perhatikan, Suhu yang baik juga sangat begitu membantu terhadap pertumbuhan anak ayam tersebut.

Jadi yang saya maksud adalah walaupun p
anduan buat ayam cobb (PS) pada dasarnya, akan tetapi tidak ada salahnya panduan ini di aplikasikan kepada pemeliharaan ayam-ayam lain nya, seperti ayam kampung (jenis komersial) atau ayam kampung semi intensif atau intensif, ayam potong, ayam petelur dan ayam ayam yang lain.

PERSEDIAAN KEDATANGAN ANAK AYAM

Kunci terhadap keberhasilan seorang peternak terletak pada
program pengurusan eraman yang baik, berawal dari persediaan sebelum anak ayam datang ke kandang.

Apabila anda meng-import anak ayam atau bibit ayam dari negara lain, sangat di anjurkan mempunyai pekerja yang terlatih yang berpengetahuan dalam peraturan-peraturan kastam, dan procedur dokumen2 yang di perlukan untuk memastikan pelepasan dari bea dan cukai secepat mungkin.

Kemudian pengangkutan anak ayam dari lapangan terbang di haruskan berada dalam keadaan bersih, di sanitasi, kendaraan mempunyai pengudaraan yang bisa di atur suhunya, setiap usaha perlu di buat untuk menyelaraskan jadwal p[engangkutan supaya anak ayam akan mendapatkan pelepasan dari airport dan sampai ke kandang dengan tepat waktu untuk menghindari dehidrasi, dan harus di tempatkan ke kandang secepat mungkin,

Ketika anda menerima anak ayam dengan kondisi yang panas (di ariport) maka alangkah baiknya jika anda membawa botol sprayer, dan buka semua box atau kardus ayam, dan spray ayam yang ada di dalam box atau kardus dengan menggunakan botol spray.

Tapi dengan catatan menggunakan air yang bersih, boleh juga menggunakan air minum mineral misalnya air Aqua, dan sejenis nya, penyemprotan ini bertujuan untun menurunkan suhu ayam yang ada di dalam box untuk menghindari dehidrasi yang berlebihan.

Memelihara ayam di dalam kandang , harus mempunyai umur yang sama, pastikan kandang yang akan di isi terpisah dari kandang ayam yang lebih tua, (jika anda memelihara ayam dengan cara multi age), tapi sebaiknya anda memelihara ayam dengan sistem atau program “all-Inn /all -out” dengan program keselamatan yang baik.
Pekerja hanya boleh bekerja khusus untuk ayam kecil saya (atau hanya memelihara di dalam brooding).

Peralatan peternakan mestilah dalam keadan bersih dan bebas kuman sebelum anak ayam datang ke kandang, baca prosedur pembersihan yang terperinci dan
biosekurity yang baik, dan biosekuriti kandang tersebut harus terpelihara dengan baik setiap saat, biosekurity di terapkan 365 hari setahun termasuk dalam jangka masa ketika kandang kosong.

Lokasi kandang harus dan perlu berada dalam keadaan selamat, kendaraan yang memasuki kawasan kandang perlu menjalani prosedur pembersihan yang baik (dengan disinpektan).

Hanya orang2 tertentu saja yang bisa memasuki kawasan kandang dan mereka harus mengikuti prosedur-prosedur biosekurity yang baik terrmasuk mandi, dan memakain pakain dan sepatu keselamatan yang sudah di sediakan.
Pintu kandang harus selalu tertutup, untuk menghindari binatang pemangsa masuk ke dalam kandang, seperti kucing, anjing dan binatang lain nya yang akan mengganggu keselamatan ayam peliharaan tersebut.

PETERNAKAN AYAM
Untuk menghitung rata-rata berat badan ayam, tidak lah sulit, peralatannya hanya menggunakan sebuah timbangan yang sesuai untuk menimbang berat badan ayam.

Timbangan Yang sesuai itu maksudnya bagai mana?
Yang di maksud dengan sesuai disini adalah: 
Misalkan untuk ayam jenis broiler atau grower, berat badan ayam jika kita timbang hanya mencapai (berat maximum) tidak melebihi 5kg, 

Jika ayam tersebut beratnya tidak melebihi 5 kg, maka sebaiknya timbangan yang sesuai untuk menimbang ayam tersebut gunakan lah timbangan yang 5kg (jenis salter juga tersedia) 

Contoh: Seperti timbangan jenis salter misalnya, untuk jenis salter kapasitas maximum nya berbeda2, 
ada yang:
  • 5 kg
  • 10 Kg
  • 50 kg
  • 100 kg
  • 150 kg
  • 200 kg dan lain-lain

Untuk Ayam layer dari umur 32 minggu sampai umur 65 Minggu , sebaiknya menggunakan timbangan yang kapasitas maximum nya 10 kg.

Kesimpulan:
Jika menggunakan timbangan yang kurang sesuai dengan kebutuhan (tergantung berapa berat yang kita mau timbang), nantinya ke akuratan hasil timbangan akan tidak menghasilkan rata2 yang seimbang.
Contoh Kesalahan menggunakan timbangan:
Jika seorang peternak ingin mengetahui rata2 berat badan dalam kandang yang di peliharanya, sedangkan berat badan ayam (umur masih kecil) hanya 200 sampai 500 gram/ekor;  peternak tersebut menggunakan timbangan berkapasitas maximum 10 kg, nah apakah berat ayam yang di timbang bisa di rincikan dengan sempurna??? pastinya kurang tepat.

Tetapi jika menggunakan timbangan yang 5 kg peternak akan mengetahui rincian kecil dari timbangan tersebut, jadi gunakan lah timbangan yang sesuai dengan kebutuhan.
JADI BAGAI MANA  cara menghitung berat badan ayam?
Harus anda ketahui bahwa ayam yang akan kita ambil dan di gunakan sebagai samples timbangan harus 10 % dari total ayam yang ada di dalam kandang anda.

Misalkan anda memelihara ayam dengan total 1000 ekor, jadi ayam yang harus di timbang adalah sekitar 100 ekor.
kalau tidak bulat 100 ekor juga tidak masalah , misalkan : 90 ekor s/d 110 ekor,
akan tetapi jangan kurang dari 70 ekor
dan jangan lebih dari 140 ekor
Karena kita akn menghitung ayam dalam 10% .

Contoh di bawah ini
 
Scala =  total ayam
300 = 0
320 = 0
340 = 2
360 = 2
380 = 1
400 = 5
420 = 3
440 = 7
460 = 12
480 = 7
500 = 7
520 = 7
540 = 5
560 = 3
580 = 1
600 = 0
620 = 0
=========
Total ayam yang di timbang adalah 62 ekor

Keterangan:
Angka 300 s/d 620 adalah angka scala di dalam timbangan.
kemudian angka yang setelah = adalah , total ayam yang di timbang,

Contoh:
perhatikan angka di scala 340 = 2
artinya ayam yang beratnya 340gram ada 2 ekor. dan seterus nya. jika di total ayam tersebut semuanya ada 62 ekor ayam. silahkan di perhatikan kembali ,


Cara menghitung nya adalah:
Kita bisa menggunakan calculator dengan fungsi memory,
misalkan
340 x 2 (tekan M+) pada calculator anda.
360 x 2 (tekan M+) pada calcilator anda.
380 X 1 (tekan M+)
400 X 5 (tekan M+)
dan seterus nya sampai angka paling terakhir yaitu
580 x 1 (tekan M+) pada calculator anda.
Kemudian terakhir tekan MR atau MRC
Dan akan menghasilkan  29100 gram.
Artinya Total berat, yang di hasilkan dari 62 ekor ayam yang di timbang adalah 29100 gram. jadi untuk mengetahui hasil Rata-rata nya adalah:

29100 di bagi 62 ekor = 469.3 gram / ekor ayam.
sampai di sini yang kita hasilkna adalah menghitung rata2 berat badan ayam saja, jadi bagai mana untuk mengetahui Berapa persen rata2 ayam yang ada di kandang kita?

Untuk Menghitung persentase dari hasil contoh di atas adalah:
Kita sudah mengetahui rata rata ayam nya yaitu.
29100/62 = 469.3 gram /ekor.
kemudian kita harus mencari ayam yang beratnya Kurang dari 10 %
Dan ayam yang yang beratnya  lebih dari 10 %

Caranya:
Untuk mengetahui berat ayam yang kurang dari 10 %
469.3 di kurangi 10% , hasilnya 422 gram (karena di scala timbangan hanya menggunakan bilangan bulat , maka kita bulatkan saja menjadi 420 gram.)
Untuk Mengetahui ayam yang beratnya  lebih dari 10 %
469.3 di tambah 10% hasilnya adalah 516 gram (Karena di scala timbangan hanya menggunakan bilangan bulat, maka kita bulatkan saja angka 516, menjadi angka 520 gram)

Nah sekarang kita sudah mengetahui berat ayam yang kurang dari 10% yaitu 420 gram , dan ayam yang lebih dari 10 persen yaitu 520 gram.
catatan:
Ayam yang beratnya kurang dari 10%  adalah termasuk ayam dalam kategori kecil (di bawah rata2)
Dan ayam yang beratnya lebih dari 10 % adalah termasuk ayam dalam kategori besar atau paling besar (di atas rata-rata)

Jadi kita lihat kembali kedalam scala timbangan kita di atas, kita tandai dan hitung ayam yang beratnya
  • Kurang dari 10 %  (yg beratnya kurang dari 420) ada berapa ??
  • dan yang lebih dari 10 %  (yg beratnya Lebih dari 520) ada berapa ??
Didalam contoh ini (scala yang di atas) ayam yang beratnya kurang dari 420 ada: 10 ekor.
bagai mana mengetahuinya? 
kita lihat di posisi
scala 340 ada 2 ekor, scala 360 ada 2 ekor,  dan di scala 380 ada 1 ekor, total ayam yang kurang dari 420 adalah : 10 ekor.

Dan ayam yang Lebih dari 520  gram ada 9 ekor.
bagai mana mengetahuinya??
Kita lihat posisi:
scala 540 ada 5 ekor, scala 560 ada 3 ekor, 580 ada 1 ekor, dan total 9 ekor.
Jadi ayam yang Tidak termasuk ke dalam rata2  adalah 19 ekor ( ayam yang kurang dari 10% dan ayam yang lebih dari 10%)

Semua sudah kita ketahui, jadi untuk menghasilkan persentase nya adalah:
62 ekor dikurangi 19 = 43 
43 di bagi 62 di kali 100 (atau 43 di bagi 62 tekan tombol % pada calculator anda)
====
Hasilnya adalah 69.3%

62 = 29100
Avg(rata2)= 469 gram
<420 s/d 520>
69.3 %
====

Keterangan:

62 = Total ayam yang di timbang.
Avg = 469 ( rata2 ayam per-ekor)
<420 = ayam yang beratnya kurang dari 10 % (ayam kecil)
520 > = Ayam yang beratnya lebih dari 10 % (ayam paling besar)
69.3% = Rata-rata ayam dalam persentase , jadi 69.3%  ke seragaman ayam yang ada di dalam kandang tersebut (yang kita timbang tadi)

Terimakasih semoga bisa membantu


Apa bahasa flushing itu di dunia paternakan??

Flusing adalah kegiatas farmer atau peternak yang melakukan pembersihan saluran pipa air minum di kandang ayam khususnya, selain itu fulshing dalam arti membuang kotoran yang ada di dalam pipa saluran air dengan secara paksa, seperti dengan cara memasukan aliran air yang keras ke dalam pipa air tersebut...


Apa tujuan Flusing?

Tujuan Flushing adalah... agar ayam senantiasa mengkonsumsi air minum yang steril, bersih, dan sehat...
secara pengertian kasar... jika ayam harus atau demi menjada kesehatan supaya ayam tetap mengkonsumsi air minum steril dan bersih.... maka jalanya adalah, bagai mana kita memelihara kebersihan air tersebut.
Yaitu jalanya seperti dengan membersihkan saluran atau pipa air minum (nipple line), akan tetapi sulitnya membersihkan nipple line ini beragam-ragam, jadi kita memerlukan teknik dengan menggunakan hichlone 
http://lh3.ggpht.com/_4MMULzAbbto/S4eVaqlBIrI/AAAAAAAAAS8/KYQvhaGjsFs/hi-chlone%5B8%5D.jpg?imgmax=800

Jadi tujuan nya sudah jelas , maka dengan menggunakan chemical jenis hi-chlone ini, kita bisa membuang kotoran sisa obat atau vitamin yang menempel di permukaan bagian dalam pipa air minum ayam (nipple Line), Dengan cara menggunakan tekanan air yang keras saja itu tidak cukup, karena tidak bisa membuang semua kotoran dan ataupun bakteri yang ada di dalam saluran air minum tersebut... saya pikir pengertian di atas sudah jelas maknanya :-*

Kenapa mengguanakan Hichlone?

Bisa juga menggunakan kaporit contohnya, atau anda bisa memakai abrueval, dan bisa juga menggunakan hydrogen peroxide.

Chemical-chemical tersebut yang akan berfungsi untuk menghancurkan bio filem (pengertian bio film disini artinya adalah, kotoran atau sisa vitamin atau sisa obat yang di berikan lewat air, dan tidak sempat di cuci langsung oleh petugas kandang, maka kotoran itu akan me-nempel di dalam pipa saluran air minum tersebut, lama kelamaan kotoran itu akan berkembang seperti lumut, ada yang berwarna kuning muda (masih awal) kuning pekat, hijau.. atau hitam (kotoran sudah lama menempel di dalam saluran pipa tersebut )).
Tapi ingat, cara kerja yang salah akan mengakibatkan kegagalan, efeknya akan langsung terhadap ayam, maka dari itu.... pelajari (untuk yang belum tahu) cara membersihkan air saluran air minum dengan menggunaakan hichlone ini..

Persediaan:
  • Siapkan Drum berukuran 200 liter sebanyak 1 buah
  • Siapkan skim milk powder (susu bubuk) sebanyak 500 gram.
  • Siapkan motor flushing.
  • OPTION: jika anda tidak memiliki motor flushing anda bisa juga menggunakan mesin san-yo. yang biasa untuk menarik air dari dalam sumur ke bak mandi.
  • atau jika anda mempunyai kandang dengan tower yang tinggi, yang bisa menghasilkan tekanan air yang agak kuat, itu juga bisa di gunakan.
  • Siapkan hi-chlone sebanyak 500 gram (untuk 200 liter air)

Cara pelaksanaan.

Jika anda melakukan flushing, akan tetapi kandang masih di isi dengan ayam , artinya ayam masih berada di dalam kandang. 
maka:
Naikan Nipple yang ada di dalam kandangg, setinggi mungkin, tujuan nya di naikan tinggi adalah , agar ketika pelaksanaan flushing, ayam tidak sampai meminum air hichlone tersebut. (penting)

Campur Hichlone 500 gram kedalam drum yang berisi air 200 liter tersbut,
Catantan:
Jika pipa yang berada di dalam kandang anda , jika di hitung kandungan airnya melebihi kapasitas 200 liter air, maka anda boleh menggunakan 2 drum (jadi 400 liter) dengan catatan dosis nya, untuk 1 liter air adalah 2.5 gram hichlone.

Jika anda tidak menggunakan motor flushing dan anda memunyai tangki di tower yang agak tinggi, campurkan saja hichlone ke tower tersebut , dengan dosis (ingat) 2.5 gram /liter air).

selanjutnya:
Buka semua ujung nipple air.
dengan tujuan kita akan memasukan air kedalam pipa tersebut, jika kita tidak membuka ujung niple yang saya katakan tadi, maka kita tidak bisa memasukan air kedalamnya, karena tidak ada jalan keluar (semoga anda tidak bingung )

Jika system nipple anda menggunakan regulator, maka putarlah regulator ke arah posisi "Flush"  

Masukan air yang di campur dengan hichlone tadi, kedalam nipple dengan menggunakan motor pump, Jika yang menggunakan tower juga alir kan air hichlone yang tadi di campur ke dalam tangki air tsbt.

Kita tunggu air yang kita masukan tersebut, sampai keluar bagian ujung pipa yang kita flushing,
Apabila air sudah sampai keluar, maka hichlone yang kita masukan sudah memasuki saluran pipa yang kita plushing.


Selanjutnya tutup semua ujung nipple yang kita buka tadi,
Tujuan nya adalah, agar hichlone yang kita masukan tadi tinggal di dalam pipa saluran air minum ayam tersebut, dan akan merendam sisa obat, atau sisa vitamin yang kita masukan kedalam air minum selama pengobatan dan lain-lain. yang akhirnya sisa obat atau sisa vitamin tersebut akan hancur dengan larutan hichlone yang kita masukan.

Setelah pasti semua air hichlone yang anda masukan kedalam pipa tadi "sudah yakin keluar" dan anda sudah menutupnya, maka biarkan air hichlone tinggal di dalam nipple kira2 sampai 20 menit


Setelah 20 menit kemudian:
Buang hichlone yang ada di dalam saluran tadi, dengan cara membilas dengan menggunakan air biasa, 
  • caranya:
  • Buka semua ujung nipple, dan alirkan air biasa (air tanpa obat)  dengan menggunakan motor atau air dari tower, dan biarkan air mengalir keluar sampai 20 menit.
  • Dengan tujuan, Untuk memastikan kandungan hichlone yang ada di dalam pipa tersebut keluar semuanya (tanpa sisa) maka butuh durasi di sini, 
Setelah Air hichlone benar2 habis dan yakin bersih,

Langkah selanjutnya adalah:

campur skim milk powder yang kita siapkan tadi, kedalam air 200 liter (dosis 2.5 ml / liter air)
Masukan air campuran skim milk powder tersebut ke dalam pipa niple, caranya sama seperti anda memasukan air kandungan hichlone tadi.


Ketika sudah yakin air skim milk powder sudah keluar dari ujung nipple tadi, 
kemudian tutup semua ujung nipple dan biarkan air skim milk powder tadi tinggal di dalam pipa saluran air minum selama 15 menit. 
Perlakuan ini sama dengan tadi, ketika kita memasukan dan menunggu sampai waktu yang di tentukan.


Tujuan membiarkan air skim MP di dalam pipa saluran air minum adalah, agar jika masih ada kandungan air hiclone yang tersisa di dalam pipa niple tadi, maka fungsi dari skim-mp ini adalah menetralisasi air sisa hiclone yang ada di dalam pipa tersebut, jadi hasilnya akan press dan sehat. 


Kira2 air campuran skim milk powder tadi sudah 15 menit di dalam pipa air, maka keluarkan air skim milk powder tersebut dengan menggunakan air biasa (caranya seperti anda membilas hichlone tadi).


Jika skim milk powder sudah di buang dan di bersihkan, maka tugas kita sudah selesai..


Turunkan semua nipple yang kita naikan tadi, dan segeralah ayam di suruh meminum air dengan air yang higienis dan bersih ini.


Apa sih keuntungan dari flushing ini??


Ke untungan dari flushing ini adalah, 

  • jika ayam anda mempunyai penyakit ngorok, akan segera pulih,
  • dengan mengkonsumsi air yang bersih dan sehat, ayam tidak akan cepat terkena penyakit, 60 % jika air kotor ayam akan cepat terserang penyakit bakteri atau penyakit laiinya,
  • Mengurangi sakit akibat dari pernapasan.
  • Jika ayam selalu malas, jika kandungan air segar, ayam akan terlihat lebih agresip.
  • jika air yang ayam minum sehat dan bersih, maka bisnis anda juga akan lebih sehat.... 
  • Jika anda melakukan flushing sebelum vaccine air minum maka hasilnya akan lebih efektive
  • Ini adalah system biosecurity HSCCP.


Terimakasih semoga bisa membantu.


Di dalam dunia peternakan unggas terutama ayam, apakah itu ayam broiler atau pun ayam breeder dan maupun ayam layer petelur, kita sebagai peternak sering sekali di rong-rong oleh berbagai banyak penyakit yang setiap saat bisa menyerang peternakan ayam kita, jika tidak di mengerti atau tidak di atasi dari pemahaman kita terhadap berbagai penyakit, maka kegagalan produksi akan sangat terhambat.
Di dalam catatan ini saya akan berbagi pemahaman mengenai sebuah penyakit ayam yang sering terjadi pada organ tubuh ayam di bagian kaki, penyakit ini sangat di kenal dengan istila bumble foot disease, penyakit kangker pada bagian kaki ayam,  penyakit ini adalah penyakit yang di sebabkan oleh infeksi pada bagian kaki (pada awalnya) bisa di katakan atau di kategorikan kangker ganas juga.
Biasanya penyakit ini sangat sering di temukan di peternakan ayam breeder ataupun layer, karena penyakit bumble foot sering terjadi pada ayam yang sudah menginjak usia 25 minggu sampai 40 ( tahap keganansan) karena pada usia ini lah sering terdapat ayam yang sudah terinfeksi bakteri, dan pada usia ayam menginjak 41 minggu sampai 65 minggu bisa di katakan 25 percent dari jumlah ayam sakit pada usia 25 mggu sampai 40 minggu.
BF1Bf2
Penyakit bumble foot dapat di kategorikan dalam 3 tahap.
  • 1. tahap pertama adalah, di karenakan ayam atau pun burung lama bertengger di tenggeran yang tidak sesuai, yang akan mengakibatkan luka pada pad atau dampal kaki ayam, tanda kemerahan akan timbul dalam beberapa waktu kedepan, maka dengan memberikan cream pada kaki ayam adalah langkah paling baik pada masa itu.
  • 2. tahap serius, pada tahap serius, bagian kaki ayam yang memerah warna nya akan semakin meluas, mengakibatkan ke tidak stabilan pada kaki ayam, untuk kategori ini bisa menggunakan antibiotik untuk pengobatan. 3. tahap fatal. dalam tahap ini, bumble foot dengan ukuran yang lebih besar bisa mengakibatkan ayam lumpuh dan jika tidak di tangani dari awal bisa mengakibatkan kematian.
Akibat dari penyakit bumble foot ini adalah
  1. Berat badan ayam akan drastis menurun pada saat satu sampai 2 minggu (terhitung dari terjangkit nya infeksi)
  2. Ayam akan hilang selera makan
  3. Kaki ayam tidak bisa berfungsi dengan baik (pincang) dan lambat laun ayam yang kita andalkan sebagai panghasil telur, akan beralih ke ayam unproductive (ayam yang tidak bisa menghasilkan telur), kenapa?? karena ayam sakit dan jika tidak di rawat, maka ayam akan mati. Ciri-Cirinya:
Seperti di uraikan di  atas tadi, Pertama-tama kaki ayam pada bagian jari2 kaki terlihat warna memerah dan bila di pegang akan terasa sedikit panas,
Lambat laun kian hari kian membengkak dan masih terus berwarna merah, Setelah dalam hitungan 3 sampai 4 minggu (terhitung dari terjadinya infeksi) akan berubah menjadi gumpalan nanah dan akan semakin mengeras pada bagian telapak kaki ayam yang menghidap penyakit tsbt.

Pada dasarnya, jika ayam sudah menghidap penyakit jenis ini, dan yakin bumble foot sudah emnyerang kaki ayam 90 % ayam tidak bisa di obati, paling bisa di buang.

Penanggulangan dari awal

Di karenakan jenis penyakit ini di sebabkan oleh bakteri yang mengakibatkan infeksi pada bagian kaki, atau bakteri yang masuk dari bagian tubuh ayam yang terluka dan bakteri tersebut akan manyerang semua bagian persendian pada ayam tsb, maka kaki ayam lah yang menjadi sasaran utama,
Maka hindari ayam supaya tidak terluka (sebisa mungkin dan semampuh mungkin) seperti halnya di kandang yang menggunakan slat kayu, maupun bambu, atau kawat, maka jangan sampai ada bagian benda tajam di sekitar lahan yang di tempati oleh ayam, walaupun penyakti ini mungkin terjadi pada genetik ayam indukan sebelumnya, maka tidak ada salahnya jika kita mengantisipasi terjadi nya kesalahan pada persekitaran kandang kita, ya misalnya pakku yang ada di kayu menojol keluar, dan sebisa mungkin jangan sampai terjadi agar kaki ayam tidak terluka oleh bagian paku yang keras, atau benda tajam lainnya yang mungkin di kandang anda ada benda keras lainnya.
Karena penyakit ini tidak terjadi pada saat ayam terluka, tetapi akan terjadi setelah beberapa minggu kedepan, maka benda tajam-lah musuh utama disini.
Jika anda atau di kandang anda menggunakan serbuk gergaji untuk alas (sebagai pengganti sekam)  maka teliti lebih awal atau periksa kualitas serbuk gergaji tersebut, jangan sampai banyak potongan kayu kecil yang tajam (apalagi yang besar smile_sad) walaupun sebesar tusuk gigi misalnya, itu juga sangat membahayakan, secara pengertian kasar, jika tubuh atau kaki ayam terluka oleh bneda tajam tersebut, maka tubuh ayam sudah terbuka untuk bakteri yang jumlahnya tidak terhitung di kawasan kandang tersebut, maka dengan satu kesempatan saja dan jika kondisi kekebalan tubuh ayam menurun, terjadinya infeksi sangat tidak bisa di ragukan lagi.

Perawatan

Jika terjadi penyakit ini di kandang anda , dan kebetulan masih dalam tahap awal, atau tahap memerah nya kaki ayam, maka lebih baik anda memisahkan ayam yang sakit tersebut ke pen atau kandang terpisah untuk karantina semantara,
Ketika ayam sudah di pisahkan pada kandang karantina, lakukan lah penyuntikan secara berkala, atau setiap hari selama satu minggu (7hari), kemudian istirahatkan selama (7hari) dan ulangi penyuntikan antibiotik selama 7hari. untuk antibiotik, anda bisa mencari nya di poultry shop terdekat, misalnya bisa menggunakan tinisol, gentamicyn, medoxyl LA, Penstrep atau pun antibiotik sejenis nya,
Untuk penyuntikan, katakan lah anda menggunakan Gentamicyn, maka bisa juga anda menggunakan Gentamicyn (disuntik di dada sebelah kana) dan B-Komplek (digunakan sebelah kiri) selam 7 hari.
Dan untuk penjagaan, anda bisa memberikan Flubenol dan toxin binder pada makanan selama 5-7 hari, di usia ayam menginjak umur 17 minggu,
Terimakasih semoga bisa bermanfaat


Penyakit ayam jenis asites atau dalam bahasa inggris nya Ascites, Biasanya penyakit ini di pengaruhi oleh vaktor pengudaraan yang kurang baik, yang terpenting adalah dari vaktor kurang nya pasokan oksigen yang ada di dalam kandang, dan seterusnya akan menimbulkan kekurangan oksigen atau udara yang sehat di dalam kandang, jadi secara kasarnya ayam akan menghirup udara kotor setiap harinya, dan lambat laun terjadilah penyakit asites terhadap ayam tersebut.

Dari pengalaman yang ada, kepastian besar penyakit asites ini terjadi karena system ventilasi yang kurang baik, misalkan ventilasi ayam yang berumur 2 minggu sampai 3 minggu cukup di kasih kelajuan angin sekitar 1.8mps, dan selanjutnya pada umur 3 ke 4 minggu, pada siang hari bisa di beri kelajuan udara sekitar 2.1mps.

Jadi kelajuan angin di dalam kandang sangat mempengaruhi keberhasilan terhindarnya dari penyakit asites ini, tetapi hati2 jika kelebihan udara juga akan menimbulkan efek yang lain terhadap ayam, jadi tetap harus ada dalam patokan "Standard speed".

Penyakit asites biasanya terjadi di kawasan dataran tinggi, tetapi tidak demikian kawasan yang rendah tidak akan terjadi penyakit ini?? kita harus tetap waspada, mengingat segala penyakit masa kini semakin cepat menular dari tempat yang satu ke tempat yang lain, ada yang melalui vektor panggerak, adan ada juga yang melalui segi penyampaian penularan yang lain.

Penyakit asites ini bisa mengakibatkan kematian sebanyak 1-2% dari jumlah ayam keseluruhan (di dalam kandang).

Tanda-Tanda:
  • Kematian yang sangat mendadak
  • dispnoea
  • terlihat perut ayam membesar
  • perut kembung seperti masuk angin
  • ayam murung
  • dll
Hasil dari pembedahan:
  • Penebalan sisi kanan miyocardiyum
  • pelebaran ventrikel
  • otot mengejang
  • paru-paru dan usus sesak
  • pembengkakan terjadi di bagian hati
  • ascites
  • Pericardial effusion
Perawatan:
  • Menigkatkan kualitas ventilasi (pengudaraan) di ingkungan kandang, usahakan kandang selalu segar dari udara.
  • udara tetap hidup di dalam kandang (jangan sampai kipas mati)
  • Berikan vitamin C 500ppm, kasusu ini telah tercatata berhasil di amerika.
Pencegahan:
  • ventilasi yang baik, termasuk di dalam mesin tetas (sewaktu telur di tetaskan), dan sewaktu pengantaran dari pihak penjual bibit (anak ayam) sampai tiba di lokasi Pembeli (anak ayam).

Terimakasih seboga bisa membantu.
salam

Info Ternak
Dalam meningkatkan biosecurity
tidak hanya di wilayah kandang saja, jadi pelaksanaan pengamanan dari segi bio, harus juga di antisipasi dari semua penjuru dan bagian di sebuah perusahaan peternakan tersebut, demi berkembangnya perusahaan yang berjuang di bidang peternakan, jadi harus secara bersungguh-sungguh dalam memahamii dan menjalankan proses biosecurity dengan baik dan benar.
ADAPUN tempat yang harus di perhatikan adalah sebagai berikut:
  1. Gerbang Utama: Di lokasi ini yang bertanggung jawab adalah Watch Man (satpam)
Gerbang utama adalah tempat yang paling penting harus di perhatikan, disini adalah tempat umum dimana semua orang dan berbagai kendaraan asing bisa masuk ke lokasi peternakan sebelum memasuki kawasan yang lain, DEMI KESELAMATAN KESEHATAN yang harus di lakukan adalah:
  • Tugas satpam adalah harus mencatat, Semua Personal atau orang, dan mobil yang keluar masuk melalui pintu ini harus mengisi buku tamu, yang harus di catat adalah: waktu masuk, number mobil, berapa orang di dalam mobil tersebut, dan apa tujuan orang tersebut masuk ke dalam lokasi.
  • Termasuk pekerja, dan mobil yang datang dari luar Harus di persilahkan masuk ke tempat lokasi setelah di spray menggunakan disinfectants.
  • Tempat lokasi Foot Dip (celup kaki yang berisi air disinfectant) dan tempat lokasi penyemprotan mobil harus di bersihkan sehari sekali atau ketika air sudah kotor.
  • Siapkan seragam khusus untuk orang yang masuk kedalam lokasi sebuah peternakan, jadi sebelum mereka masuk ke dalam, harus mandi terlebih dahulu, dan mengganti pakaian mereka dengan yang sudah di persiapkan tadi, tapi dengan catatan pakaian tersebut harus bagus dan bersih , demi kenyamanan si pengguna.
  • Orang yang membawa mobil kedalam lokasi peternakan (selain lokasi kandang) jangan di persilahkan membawa mobil kedalam lokasi kandang walaupun ada tujuan apa? Gunakan mobil dalam yang sudah di persiapkan.

  1. Di daerah office, yang bertanggung jawab adalah HC (health Control- vaccinator) , Bersihkan lingkungan yang berhubungan dengan penempatan vaksin (di office) gunakan disinfectant seminggu sekali,
  2. Di Gerbang masuk yang menuju ke lokasi kandang (main entrance shower)
    1. Semua Mobil yang masuk dan keluar harus melalui ruangan yang menggunakan auto spray dengan disinfectant,
    2. Disinfectant harus dig anti jika lokasi vehicle dip di ketahui sudah kotor, dan perhatikan dosis yang digunakan adalah dosis yang dianjurkan oleh perusahaan yang membuat disinfectant tersebut.
  3. Di Tempat pemeliharaan D.O.C (untuk yang menggunakan system Multy Age), Yang bertanggung jawab disini adalah: Leader flock, Assistant Leader, vaccinator, supervisor, dan veterinarian (dokter Hewan)
    1. Semua barang yang banyak digunakan di kawasan D.O.C harus melalui disinpeksi sebelum di gunakan atau masuk ke kandang yang masih muda tersebut, apabila menggunakan barang dari luar (lokasi selain di kawasan tersebut atau barang baru) seharusnya di cuci terlebih dahulu dan disinfeksi, selanjutnya fumigasi.
    2. Pastikan orang yang mau masuk ke dalam kandang yang ayamnya masih berumur di bawah 18 minggu harus mandi terlebih dahulu (tanpa terkecuali), dan menggunakan pakaian, sepatu but, yang sudah di sediakan khusus untuk orang yang mau masuk kedalam kandang,
    3. Sepatu dan pakaian yang di pakai di dalam kandang, pastikan jangan di pakai untuk kerja di luar kandang, sepatu dan pakaian harus tetap terpisah, jangan bercampur-aduk (baju dalam dan baju luar) untuk menghindari kontaminasi penyakit dari luar ke dalam.
    4. Orang yang masuk kedalam harus memasuki ruangan auto spray (dimana ruangan ini secara otomatis menyemburkan disinfectant) ketika orang masuk kedalamnya.
    5. Foot dip (atau tempat cuci kaki yang berada di dalam kandang) harus tetap bersih, dan gunakan dosis yang sudah di tetapkan, ganti dengan secepatnya jika foot dip tersebut sudah kelihatan kotor, karena apabila kotor, larutan disinfectant tidak akan bekerja secara maksimal,
    6. Seragam yang di gunakan untuk brooding di dalam kandang grower tersebut harus di rendam terlebih dahulu dengan menggunakan disinfectant sebelum di cuci.
    7. Jangan menyimpan barang yang tidak di perlukan di dalam kandang tersebut, simpan barang yang di perlukan saja, karena barang yang tidak di perlukan apabila terus disimpan di dalam maka benda tersebut akan kotor dan kemungkinan akan menjadi tempat penyakit.
  4. Di kandang yang sudah sudah bertelur atau yang di sebut kandang layer (atau ayam yang berumur 23 sampai 65 minggu) untuk ayam jenis layer dan PS (parent stock). Yang bertanggung jawab disini adalah, supervisor, leader flock, dan assistant.
    1. Nest box atau sangkar yang akan di gunakan untuk bertelur harusnya di spray terlebih dahulu dan baru boleh di tempatkan di dalam kandang.
    2. Masukan nestbox atau sangkar kedalam kandang ketika ayam berumur 16 minggu, dengan tujuan ayam harus sudah belajar sebelum ayam memasuki umur layer (masa bertelur umur 23-65 minggu), dengan demikian ayam sudah belajar secara perlahan dan bertahap yang nantinya akan mengurang atau meminimalis telur lantai, karena telur lantai tidak akan di gunakan untuk H.E (hatching egg) telur yang layak tetas.
    3. Gunakan sekam untuk mengisi nestbox atau sangkar, gunakan sekam yang masih baru, jangan gunakan sekam bekas, karena sekam yang tidak layak pakai akan mengakibatkan kontaminasi secara langsung, dimana telur akan melakukan kontak langsung dengan sekam ini.
    4. Ketika ayam berumur 40 minggu, ganti lah sekam nestbox dengan sekam baru, dengan tujuan ketika umur ayam 40 minggu pastinya nestbox sudah kotor, dengan melakukan penggantian sekam tersebut maka kontaminasi telur yang berakibat dari sekam kotor akan bisa terisolasi dan di kurangi,
    5. Untuk kandang tertutup dan menggunakan system dark out( kandang yang tertutup dengan tirai hitam, dan hanya menggunakan penerangan 8jam di siang hari, tanpa menggunakan sinar matahari) seharusnya membuka tirai hitam tersebut ketika ayam berumur 20 minggu, gunakan penerangan menggunakan lampu dan sinar matahari.
  5. PEKERJAAN YANG HARUS DI LAKUKAN RUTIN (DIDALAM KANDANG)
    1. Bersihkan pipa untuk ayam minum (nipple line), tankki air, dan flushing dengan menggunakan Hi-Chlone setiap 2 minggu sekali, yang bertujuan untuk menghindari tumbuhnya bio-film (kotoran yang menempel di dalam pipa nipple, yang nantinya akan berwarna hijau itu yang disebut bio-film).
    2. Apabila anda menggunakan manual feeder atau yang biasa di sebut, "tempat makanan secara manual" mau yang di gantung atau yang berbentuk talang )linear feeder), bersihkan seminggu sekali dan cuci, karena feeder adalah barang yang sangat berbahaya jika tidak dirawat kebersihan-nya, ketika feeder kotor berkemungkinan besar ayam akan cepat terserang penyakit, yang di sebabkan dari micro bacteri yang tumbuh dan berkembang biak di feeder tersebut, maka hindari pemakaian feeder kotor.
    3. Bersihkan cooling pad( coolingpad adalah sebuah system dimana akan berfungsi jika suhu di dalam kandang semakin panas) fungsinya adalah untuk menurunkan atau menstabilkan suhu, ketika suhu di dalam kandang melebihi panas 29,5 derajat selcius, maka coolingpad akan berjalan dengan membawa suhu yang relative rendah, dengan demikian suhu di dalam kandang akan stabil kembali. Dengan program ini maka bersihkan cooling pad setiap 2minggu sekali, karena apabila coolingpad kotor, atau bak collingpad kotor, secara langsung akan membawa penyakit ke dalam kandang dan menyeluruh kandang akan terkontaminasi, karena coolingpad adalah dimana sumber udara masuk secara bebas. Maka hindari coolingpad dan bak coolingpad kotor. Ketika sudah di bersihkan campurkan disinfectant kedalam bak coolingpad tersebut.
    4. Untuk yang menggunakan kipas blower atau exhaust fan, bersihkan kipas ini secara teratur seminggu sekali, maka jika terjadi kipas kotor, kipas tersebut akan berat, dan fungsinya akan menurun, ketika fungsi kipas menurun atau semakin lambat, maka aliran udara di dalam kandang akan semakin lambat, dengan aliran udara lambat, amoniak akan meningkat, gejala gangguan pernafasan akan terjadi setelah beberapa hari, maka kipas utama harus tetap bersih supaya bisa berfungsi dengan baik. Jangan biarkan ammoniac di dalam kandang melebihi 50ppm, jika terjadi ammoniac tinggi maka langkah yang harus di lakukan adalah dengan mengganti sekam, bersihkan kipas, hindari sekam basah dikandang, dan menabur kapur di bawah slat, untuk mengeringkan lokasi yang basah.
    5. Balik sekam setiap hari, untuk menghindari sekam lembab dan basah, dengan membalik sekam maka ammoniac yang ada di dalam sekam akan terbawa oleh angin kipas keluar, dengan demikian jika ammoniac rendah ayam lebih jauh dari menderita peyakit pernafasan. Gunakan kapur jika di perlukan.
    6. Bersihkan debu yang ada di dalam kandang, bersihkan tiap hari, karena debu sumber penyakit pernafasan, dan sumber penyakit lainnya.
    7. Buang atau afkir ayam yang sakit, dan jangan membiarkan ayam sakit tinggal di dalam kandang, seleksi ayam yang sakit setiap hari dan ayam yang tidak layak telur. Maka jika ayam sakit terus tinggal di dalam kandang, maka penyakit tersebut akan cepat menular ke ayam yang lebih sehat. Maka segera-lah seleksi dan buang ayam yang sakit sebelum menjadi vector penyebab menularnya penyakit ke ayam yang lain.
    8. Cuci tangan anda sebelum dan sesudah melakukan seleksi telur, dengan tujuan untuk tetap bersih, maka jika telur tetap bersih maka kualitas telur tersebut akan lebih bagus untuk dijadikan telur tetas.
    9. Lakukan pemberian racun tikus di dalam kandang 2 minggu sekali, karena tikus adalah sumber penyakit, jika tikus semakin banyak populasi nya di dalam kandang, maka kemungkinan besar penyakit yang akan di timbulkan dari tikus tersebut semakin besar, sebagai contoh, tikus akan mengambil makanan ayam atau memakan makanan ayam dari feeder, ketika tikus memakan makanan, tikus akan sambil mengeluarkan kotoran (berak) dengan demikian ayam yang memakan tai tikus teersebut akan menderita sakit, sperti salmonella pullorum, dan lain-lain, maka lakukan lah pemberian racun secara teratur di dalam kandang.
    10. Ketika ada ayam yang mati di dalam kandang, maka segera ayam tersebut keluarkan dari kandang, dengan pastinya, ayam yang mati tersebut adalah ayam yang sudah sakit, untuk menghindari penularan penyakit dari ayam yang meti tersebut maka harus segera membuang ayam yang mati secara langsung.
    11. Spray atau semprot lokasi kandang (bagian luar kandang) seminggu sekali, dengan menggunakan disinfectant secara teratur.
  6. VAKSINASI-ORANG YANG BERTANGGUNG JAWAB ADALAH VAKSINATOR, SUPERVISOR, LEADER FLOCK DAN ASSISTANT LEADER.
    1. Ikuti biosecurity
      yang sudah di tetapkan,
    2. Sebelum melakukan vaksinasi, dari office atau dimana tempat vaksin di simpan, maka cara membawa vaksin harus benar.
      1. Perhatikan dan catat kadaluarsa vaksin, jika vaksin sudah kaladuarsa (expired) maka jangan gunakan vaksin tersebut, gunakan vaksin yang belum kadaluarsa, hindari pemakaian vaksin jika kadar kadaluarsa nya kurang dari satu bulan.
      2. Ketika vaksin sebelum di masukan ke tempat vaksin (mungkin termos vaksin-untuk membawa vaksin dari tempat penyimpanan ke kandang) maka satu jam sebelum vaksin disimpan, sebaiknya termos tersebut di isis dengan es batu, dan pastikan di dalam termos vaksin yang berisi es batu tersebut suhunya di bawah 2 drajat Celsius jangan melebihi 5 drajat. Karena jika vaksin di simpan di suhu yang panas maka vaksin live itu akan mati, dan tidak layak untuk di gunakan, untuk itu agar vaksin tetap hidup dan layak di gunakan maka kita harus menyimpan vaksin itu dengan suhu 1-5 drajat celcius.
      3. Vaksin-lah ayam yang sehat saja, jangan memvaksin ayam yang sakit, karena ayam yang sakit tidak akan menerima reaksi dari vaksin tersebut
    3. Ketika selesai vaksin, vial vaksin(botol vaksin) seharusnya jangan di buang sembarangan, bawa botol bekas vaksin tersebut ke tempat dimana anda menyimpan vaksin tersebut.
    4. Rebus botol vaksin tersebut dengan menggunakan air panas, dengan tujuan untuk memastikan vaksin itu mati, dan buang lah ke tempat sampah yang jauh dari lokasi kandang.
    5. Jika anda mempunyai sisa vaksin, maka sisa vaksin trersebut jangan di buang di sembarang tempat, campur sisa vaksin tersebut dengan disinfectant dan rebus dengan menggunakan air panas lalu buang ke tempat sampah yang jauh dari lokasi kandang.
  7. Tempat Post Mortem
    1. Tempat ini adalah tempat untuk membedah ayam yang sakit atau ayam yang sudah mati untuk mengetahui penyakit apa yang di alami oleh ayam tersebut. Maka langkah-langkah biosecurity
      yang harus di perhatikan adalah:
      1. Ketika membawa ayam mati tersebut ke tempat post-mortem mungkin menggunakan mobil, maka mobil tersebut setelah membawa ayam yang mati, harus segera di bersihkan dan di cuci dengan menggunakan disinfectan, untuk menghindari penularan terhadap kandang yang lain.
      2. Gunakan sepatu dan seragam terpisah, jadi jangan menggunakan seragam sembarangan ketika melakukan pembedahan, pakai lah seragam yang sudah di sediakan oleh pihak perusahaan.
      3. Ketika sudah melakukan pembedahan, buang ayam tersebut atau bakar dengan menggunakan (incinerator) atau kubur, dan taburkan kapur beserta di sinfectant (jika anda mengubur ayam mati)
      4. Orang yang sudah melakukan pembedahan ayam, jangan masuk lagi ke dalam kandang, tanpa terkecuali. Sebaiknya anda melakukan pembedahan ayam di waktu akhir kerja anda, atau di sore hari, jadi setelah selesai kerja (post mortem) anda langsung pulang dan jangan melakukan kontak langsung terhadap ayam-ayam yang masih hidup.
    2. Spray tempat postmortem setiap hari dengan menggunakan di sinfectan, untuk menghindari penyebaran penyakit ke tempat atau kawasan kandang ayam.

Terimakasih, demikian tahap biosecurity
yang kedua ini, biosecurity yang pertama adalah
ternak dan biosecurity

semoga bisa membantu
Salam.


telur infertile adalah telur tidak layak di konsumsi.
Disini saya akan memberi atau mengingatkan kembali, anda masih ingat di tahun 2008 bulan oktober(kalau tidak salah) di indonesia orang di ramaikan dengan isu telur palsu...!!!
hmmm..... dari berbagai media dan sumber lainnya, informasi itu tidak ada yang sama?? waktu itu saya cuti ke indonesia dan menyaksikan sendiri, malah sengaja membeli ke pasar dan mau tahu apa sih sebenarnya???? saya yakin telur itu telur infertile (dalam bahasa poultry). atau telur yang tidak dibuahi oleh sperma ayam jantan

apa sih telur infertile itu? apa bikinan mesin? kenapa harganya murah? kalau telur di buat mesin canggih pasti mahal? terus apa resikonya?
mungkin anda ada yang bertanya seperti itu???

Upps...!!!! jangan salah faham, saya hanya akan menjelaskan bagai mana telur di proses menjadi ayam di penetasan, dan ini ada hubungannya dengan telur yang tidak layak di konsumsi itu.
ok kita langsung saja ke siklus-nya bagai mana telur di proses di hatchery atau tempat khusus penetasan telur sebelum kita menjelaskan lebih jauh... ikuti alur siklus-nya.
yuuk.... untuk bisa memahami-nya kita baca sampai tuntas!!

PERTAMA:
Ini biasanya di peternakan ayam BREEDER, peternakan ini tujuan-nya memproduksi telur untuk di tetaskan, yang nantinya anak ayam dari induk (breeder) parent stock (PS) akan menghasilkan anak ayam yang di sebut BROILER atau ayam pedaging
kita ikuti alur ceritanya, dari proses di hatchery (penetasan), di penetasan mereka punya AIM atau target yang harus dicapai adalah, "bagai-mana caranya agar telur ayam yang di terima dari kandang bisa menetas semua (bisa mencapai target hatchibility) yang di harafkan.

Telur setelah di hantar dari kandang, kemudian di terima di hatchery atau penetasan, kemudian telur tersebut akan di selseksi, telur tidak normal (misshappen), telur retak (cracked) telur commersial (telur untuk di konsumsi), atau telur jumbo (yang mempunyai kuning telur double) . Nah telur-telur yang seperti diatas, akan di pisahkan dan tidak termasuk hatching eggs ( telur tetas), terus telur yang terpilih akan di simpan di tempat khusus yaitu tempat penyimpanan telur bersuhu dingin, suhunya sekitar 16 drajat selsius atau denganistilah (cooling room), sampai kapan telur di simpan di coolingroom? telur akan disimpan sampai ada order dari para costumer yang akan membeli anak ayam pedaging.

KEDUA: PROSES SEBELUM MASUK MESIN

Setelah di simpan di cooling room, atau tempat yang bersuhu sekitar 16 drajat celcius, telur akan disimpan di ruangan khusus yang di sebut FREE WQRMING ROOM di sana akan dilakukan fumigasi atau men-sterilkan telur dari kuman dengan cara pengasapan, dengan memakai obat yang di sebut formalin dan potassium permanganate, free warming room adalah tempat hangat, supaya telur bisa sesuai dari suhu 16 (collingroom) dengan suhu di mesin yang panas-nya sekitar 39 drajat celsius.

KETIGA: PROSES DI MESIN

Ketika telur di masukan kedalam mesin dari situ sudah terhitung usia telur (0 hari) , dan telur akan terus disimpan di mesin selama 17 hari. mesin akan melakukan kerja secara otomatis, suhu dan kelembaban akan tetap stabil.

DIHARI KE 18 USIA TELUR , INI PROSES YG DI SEBUT CANDLING, PEMISAHAN TELUR YANG MAU DI JADIKAN AYAM...

Telur tidak semuanya akan bisa menetas, ada yang mati ketika umur 3 hari , yang disebut ED (early dead) atau mati awal, ada telur yang mati di usia 7 hari, tergantung kekuatan dari bibit yang membuahi, telur telur tersebut akan membusuk dan mempunyai gas yang bau sekali (telur kacingcalang) kalau menurut bahasa sunda.
INI YANG PALINGPENTING.... TERUS IKUTI SUPAYA ANDA FAHAM, KENAPA TELUR SEPERTI TELUR PALSU..kemudian akan ada telur yang utuh, tidak ada perubahan bentuk, namun telur ini tidak bisa di tetaskan, karena tidak ada anak ayam di dalamnya, KENAPA tidak ada anak ayam? karena telur ini yang disebut telur infertile, telur yang tidak di buahi oleh si jantan ketika di kandang. telur infertile itu kemungkinan besar yang di jual oleh sekelompok orang yang tidak bertanggung jawab, dan biasanya telur tersebut di musnahkan atau di buang, telur infertile tidak layak konsumsi.

bagaimana caranya agar bisa mengetahui mana telur yang bisa di tetaskan? coba aja anda praktekan di rumah anda sendiri, mungkin di antara anda semua ada yang mempunyai ayam yang sedang mengerami, nah ketika usia ayam mengerami 17 hari, coba anda ambil lampu baterai, atau lampu senter, kalau bisa di waktu malam, soalnya untuk memastikan suasana gelap,

KALAU TELUR INFERTILE DI PECAHKAN AKAN TERLIHAT SEPERTI DI BAWAH INI, TELUR SEPERTI CAIRAN ENCER.
http://i30.tinypic.com/2hwoisg.jpg
caranya:
anda nyalakan lampu senter tersebut, dan simpan telur di atas lampu yang menyala, usahakan lampu senter yang paling atas di tutup dipinggirnya supaya cahaya tidak menyebar ke arah lain.kira-kira seperti di bawah ini.
http://t3.gstatic.com/images?q=tbn:0nBTQUuGAQTKsM:http://www.gouldianfinch.info/breeding/candle_infertile.jpgini untuk sekala kecil, nah kalau di dalam telur tersebut kelihatan hitam gelap, maka telur itu bagus dan pasti menetas di usia telur 21 hari,
kalau ada telur yang terlihat tembus dan terang.... seperti tidak ada benda di dalam-nya. nah itu yang disebut telur infertile, telur tersebut tidak dibuahi oleh ayam jantan. karena tidak dibuahi telur tersebut akan mencair, dan kalau di goyang-goyang seperti ada bunyi cairan goyang di dalamnya.
di bawah ini adalah contoh-contoh telur fertile atau telur yang dibuahi. ini layak tetas, di dalam telur akan terlihat urat-urat seperti benda hidup, ini bisa terlihat ketika umur 10 hari
http://i27.tinypic.com/v78ryr.jpg
http://i29.tinypic.com/2cckv9y.jpg
http://i32.tinypic.com/e7eykh.jpg
Kalau di penetasan sekala besar telur tersebut mencapai ribuan, jadi ada sekelompok orang yang tidak bertanggung jawab dengan sengaja menjual telur tersebut, telur tersebut tidak layak di konsumsi ,
yang kalau di konsumsi akan mengakibatkan penyakit bermasalah setelah 5-10 tahun mendatang (kata para ilmuan).

CIRI-CIRI TELUR INFERTILE - TELUR YANG TIDAK DIBUAHI.
  1. telur tersebut kalau dari segi bentuk tidak berubah, hanya kulit telur kelihatan tidak terang atau tidak mengkilap.
  2. kalau di goyang-goyang telur tersebut akan berbunyi suara seperti air di dalamnya.
  3. di dalam telur tersebut kuning telur dan putih telur sudah campur, jadi tidak lagi kental seperti mana telur normal.
  4. kalau dimasak, telur tersebut biasanya berwarna agak hitam, dan kuning telur bercampur denga putih telur,
SEPERTI ITU kisah telur yang sempat membuat para ibu-ibu resah, apalagi sekarang menjelang lebaran, tidak sedikit ibu-ibu yang banyak emnggunakan telur untuk kebutuhan memasak, atau membuat kue-kue.

salam : info ternak

Sebagai Landasan atau dasar yang perlu di perhatikan Di dalam lingkungan peternakan adalah Biosecurity, Karena kalau biosekurity tidak di jalankan dengan benar, atau tidak sejalan dengan prosedur yang semestinya di jalankan, maka masa hidup ayam akan lebih pendek, Itu adalah titik dasar bagai mana supaya ayam hidup lebih baggus, Nah ikuti yuk penjelasan-nya.
Penerapan biosekurity dilingkungan peternakan unggas, Ini menyangkup semua jenis unggas, bukan hanya di khusus kan untuk ayam PS, atau Broiler, bioseckurity Mempunyai efek yang sangat besar terhadap keberhasilan sebuah perusahaan peternakan, Kalau Bioseckurity Dijalankan dengan baik, dan secara menyeluruh di setiap penjuru anggota peternak, Maka ayam anda, atau peternakan anda akan Higienis, Dan akan lebih jauh terserang segala penyakit, Al-Hasil ada banyak faktor positif yang dapat anda terima sebagai peternak, secara logika, jikalau ayam anda berhasil Lolos dari serangan penyakit, maka yang harus di catat adalah
  • Anda tidak Mengeluarkan biaya yang banyak untuk Membeli obat atau antibiotik untuk mengobati ayam, soalnya ketika mengalami sakit, mau tidak mau kita harus mengeluarkan biaya untuk mengobati ayam itu.
  • Ayam tumbuh dengan pesat, karena tidak terserang penyakit, maka ayam akan segar bugar tanpa hambatan, Pertumbuhan ayam tidak akan terkendala.
BIOSEKURITY akan berhasil dengan sempurna (jika) Semua Orang yang berada, atau yang bekerja di dalam perusahaan atau peternakan tersebut SADAR akan Penting-nya biosecurity.
Penerapan atau Prosedur, Bahwa biosecurity harus di ikuti oleh semua pihak yang terlibat di dalam perusahaan tersebut, Tanpa terkecuali , Sebagai contoh: Direktur Mau masuk kandang PS, Maka prosedur di ayam PS semua kalangan atau orang yang mau masuk kedalam kandang ayam PS yang berusia di bawah 18 Minggu, Orang tersebut Harus mandi Di Tempat Yang telah di sediakan. Mau tidak Mau Direktur pun harus mandi, manager, supervisor, orang M&R, Orang Kantor yang mau melihat, atau orang luar (Visitor) harus mengikuti arahan tersebut, Itu Dengan tujuan Begitu Penting-nya biosecurity di dalam peternakan unggas (ayam).
Maka tidak boleh beranggapan......??? Ah.. saya manager, ah saya supervisor , saya leader flock Man, saya gak usah mandi....... Itu Kebiasaan BURUK Yang sering terjadi.

Saya akan mengambil contoh Kecil yang ada di Hatchery (penetasan Telur).
Sewaktu menerima telur dari kandang, atau menerima telur dari perusahaan lain (kalau yang Infor), Petugas yang akan melakukan seleksi telur, atau telur sebelum dimasukan kedalam cooling Room, Petugas tersebut Harus Mandi, Harus masuk Keruangan Disinfeksi, (ruangan ini) Ketika orang masuk, Sprayer akan Hidup dengan otomatis, dan menyemburkan Disinfectant kepada petugas, sehingga petugas yang keluar dari sana Sudah bebas penyakit, Dan sudah Diperbolehkan untuk melakukan tugas-nya, yaitu untuk seleksi telur yang nantinya telur tersebut akan di tetaskan.

Secara pasti-nya kalau bicara soal Penetasan, disana pasti ada TELUR dan ada ANAK AYAM,
Peraturan-nya adalah:
  • Sesiapa saja orang yang bekerja di Hatcher, atau orang yang telah melakukan kerja di mesin (untuk mengeluarkan ayam) Atau orang yang sudah melakukan vaksinasi terhadap ayam yang baru netas, atau orang yang melakukan aktivitas nya berhubungan langsung dengan anak ayam yang baru menetas, Orang tersebut tidak boleh masuk kedalam ruangan seleksi telur, apalagi kalau memegang telur.
DI KANDANG
Untuk berjaga-jaga agar ayam tetap ada dalam kondisi sehat, kita harus mengikuti prosedur biosekuriy dengan baik. Karena vektor (penyebar penyakit) Tidak hanya burung, lalat, tikus, ayam kampung, burung liar atau hewan lain yang mungkin bisa masuk kedalam lingkungan kandang, Jangan heran jika orang yang terlibat langsung dengan ayam tersebut adalah pekerja, dimana pekerja yang tidak mengikuti jalur-nya biosekurity dia adalah sebagai vektor paling bahaya.....!!!! Maka pastikan orang yang mempunyai hubungan langsung dengan ayam, orang tersebut harus lebih faham dan tingkat kesadaran nya terhadap penting-nya biosecurity harus mantap. maka dengan demikian jangka hayat ayam yang ada di kandang akan lebih bagus.

PERATURAN dasar yang ada di lingkungan KANDANG
Hindari bergerak dari ayam yang TUA ke ayam yang MUDA, Artinya jika anda bekerja sebagai supervisor atau pengawas, maka anda akan lebih banyak bergerak dari kandang yang satu ke kandang yang lain, atau M&R yang selalu kadang-kadang mendapat panggilan darurat (darurat bukan hanya di rumah sakit saja sob..... hehe) contohnya: kalau silo rusak, atau auger makanan (mesin pemutar makanan) rusak, atau kendala lain yang mungkin bisa terjadi kapan saja di dalam kandang, dengan demikian petugas M&R lah yang akan menangani nya, nah orang ini sangat berbahaya, seandai-nya orang tersebut sebelum masuk ke kandang yang mengalami masalah tadi, dia sudah melakukan kerja di kandang ayam yang umurnya lebih tua, Maka pastikan petugas tersebut mandi, ganti baju, ganti sepatu..... baru persilahkan masuk kandang.

Untuk supervisor
Biasanya anda melakukan kerja tidak mungkin anda mengendalikan kandang ayam cuman satu kandang? pasti sekitar 5 kandang atau lebih, Dengan demikian, pastikan di pagi hari anda melakukan aktivitas di kandang A (ayam Muda) misalnya, terus waktu sore hari ... anda melakukan kerja di kandang B(ayam tua) Misalnya, dengan cara demikian, kandang yang anda pegang insya allah akan lebih jauh dari terserang penyakit.

Demikian, penjelasan dasar mengenai biosekurity di lingkungan Peternakan Unggas.

Salam.

Pembersihan Kandang
Kapan kandang harus di bersihkan?
Pembersihan kandang dengan total menggunakan air, Hanya bisa dilakukan setelah putaran periode selesai, untuk ayam potong biasanya setelah umur ayam mencapai 6 minggu, masa kandang layak di pakai kembali setelah minimal 25 hari setelah ayam di apkir.

Paska putaran periode untuk ayam PS ialah, hanya bisa di lakukan pembersihan kandang setelah umur ayam mencapai 65 minggu

http://lh3.ggpht.com/_4MMULzAbbto/So_COc0ajiI/AAAAAAAAALs/o74O2ACJWv8/s640/18082009%28003%29.jpgLinkb97™*Untuk anda yang mau mendalami tentang peternakan ayam, tidak cukup kalau hanya punya modal saja, sayang kalau punya modal saja, tanpa mengetahui prosedur peternakan yang menguntungkan, Khusus nya di peternakan ayam, mau ayam Gp (grand Parent) PS (parent Stock) Layer, LsG, atau pun ayam broiler dan ayam kampung, semua itu tidak lepas dari Tata Biosekurity yang harus di terapkan di dalam System Peternakan tersebut, Tanpa Biosekurity, semua perjuangan akan sia-sia, Untuk karena itu saya mau berbagi pengalaman, mengenai pembersihan kandang yang sudah di pakai, Saya kebetulan Memelihara Ayam Jenis PS. Yang di datang kan dari sebuah perusahaan dari negara philipina. bulan kemarin umur ayam sudah mencapai usia 65 minggu, artinya sudah tidak layak lagi di pelihara, dan saatnya di afkir.
SETELAH AYAM DI AFKIR
  • Keluarkan barang-barang seperti: Nest Box (sangkar),Seperti gambar di bawah ini, http://i29.tinypic.com/24en7lw.jpgBuka slat semua, Buka Feeder semua, Dan peralatan yang lain-nya.
  • Setelah Di keluarkan barang-barang tersebut, Lalu Mulai lah membuang sekam yang sudah tidak di pakai (pupuk kandang) masukan kedalam karung, mau di jual atau di buang, yang penting buang jauh dari lokasi kandang.
  • ketika selesai pembuangan sekam (litter) Sebaik-nya di sapu semua, supaya memastikan bahwa kotoran yang ada di dalam kandang benar-benar bersih.
  • Lakukan penyemprotan http://lh4.ggpht.com/_4MMULzAbbto/So_B3g8q8sI/AAAAAAAAALo/ErmsqjBQxLc/s128/15082009%28001%29.jpgterlebih dahulu, Penyemprotan ini sebaiknya menggunakan Obat Kutu, Jangan menggunakan disinfectant, gunakan obat kutu atau insektisida yang mudah di dapat, PADA waktu penyemprotan buka tirai kandang (spt gambar di bawah), penyemprotan di lakukan dengan tujuan untuk membunuh kutu yang ada di dalam kandang, biasanya kutu yang http://i31.tinypic.com/2yvnsee.jpgberwarna hitam, lakukan penyemprotan dengan rata, untuk keselamatan pekerja, siapkan : sarung tangan, helm buat melindungi kepala dari terkena semburan obat, Sepatu But, Baju panjang, dan masker.
  • Rendam Peralatan Kandang seperti feeder, atau peralatan lainnya, kebetulan saya menggunakan Pen Feeder, jadi harus semua di buka dan di lepas satu persatu bagian seperti gambar di bawah ini, dengan tujuan untuk mempermudah proses pembersiahan
  • http://i28.tinypic.com/2rysznt.jpgSetelah di rendam spray dengan menggunakan alat spray, supaya mudah melepaaskan kotoran yang terdapat di feeder, setelah kira-kira bersih, rendam peralatan tersebut dengan menggunakan Hi-Chlone, supaya partikel-partikel kecil bisa bener-bener hilang dan bisa di yakinkan bahwa peralatan tersebut bebas dari bibit penyakit sebelum di gunakan kembali.
  • Setelah kandang bersih di cuci, barang-barang atau peralatan yang akan di butuhkan sudah betul-betul siap pakai, kemudian lakukan penyemprotan kandang dengan menggunakan ubat kutu untuk yang kedua kalinya, setelah penyemprotan obat kutu selesai, lakukan penyemprotan dengan menggunakan disinfectan, seperti TH-4, bisa juga longlife, atau jenis-jenis di sinfectant yang mudah di dapat di persekitaran anda.
  • Setelah penyemprotan disinfectant selesai, gunakan formalin terlebih dahulu, untuk formaline gunakan dosis 7 % dari total air yang di gunakan, setelah formalin selesai di semprotkan.
  • Hari berikutnya lakukan pengapuran seluruh lantai, Dengan tujuan untuk menetralisi bibit penyakit yang ada di dalam lantai kandang.
  • Kemudian proses selanjutnya pemasangan slat.
  • gambar di bawah ini adalah... dimana slat sudah di bersihakan dan sudah selesai di pasang, kebetulan saya menggunakan slat yang terbuat dari plastik dan mudah untuk di bersihkan.
  • http://i27.tinypic.com/2ylock5.jpgSetelah melakukan pemasangan slat selesai, masukan seperti sekam, setelah sekam di tabur di atas lantai, lakukan penyemprotan obat kutu sepeti neguvon, malathion, responsar dan sejenis nya, dan disinfectan , anda bisa menggunakan, th4. omnicide, dan juga bisa menggunakan virkon-s,
  • catatan: untuk pelaksanaan penyemprotan, jangan mencampurkan semua obat atau di sinfectan dalam satu drum untuk satu kali spray, lakukan penyemprotan secara bertahap.


cara memelihara doc | muksin.com
artikel ini adalah lanjutan dari artikel
sebelum nya di dalam artikel tersebut, bagai mana saya membuat alternativ dari membuat kandang ayam yang sangat sederhana. seperti kita lihat pada gambar di bawah ini.
http://lh5.ggpht.com/_4MMULzAbbto/S8Oph1JSaNI/AAAAAAAAAaQ/ssAClZgQmnc/kotakayam_thumb2.jpg?imgmax=800
ok- mari kita lanjutkan bagai mana cara penataan dan teknikal yang mana akan membantu sebagai alternative.

Cara penggunaan:
cara penggunaan tidak lah sulit, ketika ayam, mau dari induknya atau dari penetasan,
Untuk ayam yang baru menetas dari induk nya, misalnya ayam menetas awal pagi, anak ayam tersebut jangan langsung di ambil, biarkan dulu tinggal sama induk nya di sarang, kira2 selama 17 jam.

Ketika ayam mau di masukan ke dalam kotak kandang [seperti yang kita lihat pada gambar atas], sebaiknya, nyalakan lampu yang ada di dalam kotak tersebut, 2 jam sebelum anak ayam / DOC di masukan.

Didalam kotak tersebut, jangan menggunakan sekam sebagai alas nya, sebaiknya menggunakan koran bekas sebagai alas (pengganti sekam). gunakan sekam setinggi 5 lembar.

Jadi koran bekas (tapi bersih) di tumpuk setinggi 5 lembar, didalam kotak tersebut, agar kondisi suhu di dalam kandang buatan tsb tetap stabil.

Pemberian Air Minum:
Masukan air minum di galon yang berukuran kecil dengan sedikit campuran vitamin.
Misalnya untuk ayam 75 ekor s/d 100 ekor:
  • vitamin C - 1 gr
  • vit E & selenium - 1 gr
  • glucoline - 5gram/liter air


Jika anda tidak mempunyai vitamin2 tersebut, kita bisa membeli glukosa yang biasa di gunakan untuk minuman anak kecil , atau cari saja di toko dengan menanyakan glucoline atau glucose.
Tujuan di beri glucoline adalah, untuk mengurangi dehidrasi selama di sarang atau di mesin tetas, atau selama perjalanan (kalau membeli anak ayam dari tempat jauh)

Untuk 100 gram glucoline bisa menghasilkan
  • Energy- 375 (kcal)
  • carbohydrates 99 gram
  • vit c 100 mg

Bagai mana jika tidak menemukan glucoline? tidak di dapat di toko atau mahal?
Jangan kuatir kita akan mencari alternative lain yang fungsi nya sama.

Gunakan gula merah sebagai pengganti dari glucoline:
Gula merah di sini adalah gula aren , tahu tidak gula aren? saya juga sering melihat gula merah di pasar, akan tetapi gula tersebut bukan gula aren, tapi gula yg terbuat dari tebu, ya tidak apa2 walaupun tidak ada gula aren, gunakan saja gula merah yang di buat dari tebu , akan tetapi bila gula aren ada, sebaiknya gunakan saja gula aren.

Dosis gula merah untuk 75 ekor ayam:
Dosis yang di gunakan adalah , 2 gram gula merah, di campur dengan air 1 sampai 1,5 litter, hati2 jika dosis yang di gunakan berlebihan, anak ayam atau DOC akan mengalami mencret.

Cara penyajian:
Gula merah untuk minuman anak ayam tadi,
rebus air 1.5 liter sampai mendidih
Masukan gula merah kedalam air yang masih mendidih tunggu sampai hancur.
Jika gula merah sudah masak (menurut perkiraan) dinginkan air rebusan gula merah tersebut, ketika sudah dingin, berikan kepada anak ayam yang berada di kotak pemanas tadi.

Jika gula merah tidak ada, boleh juga menggunakan semangka merah yang sudah masak, buang bijinya dan kasih semangka kepada anak ayam, sebagai makanan pertama .

Semangka adalah sudah lama di gunakan untuk menghantar anak ayam ke tempat yang  jauh, saya juga sering memberikan buah semangka ke pada anak ayam, jika anak ayam mau di hantar keluar negri, atau kira2 perjalanan melebihi 10 jam.

ok kita lanjutkan- sebelum memasukan anak ayam kedalam kotak tersebut
[baca artikel sebelumnya di sini], kehangatan sudah mencapai 30 sampai 32 derajat celcius, atau minimal 28 samapi 30 derajat celcius.

Jika pemanas sudah di masukan dan air juga sudah di siapkan, dan suhu kehangatan sudah stabil, lalu kita masukan anak ayam kesayangan kita yang 75-100 ekor tsb, tapi jangan di kasih makanan dulu.

Biarkan anak ayam atau DOC meminum air gula sampai 2 jam, untuk memastikan anak ayam minum air gula tersebut.

Ketika 2 jam sudah berlalu, dan anak ayam sudah minum air gula tsb, (gula sebagai alternative untuk menggantikan glucoline atau elektrolite yang berfungsi untuk mengembalikan atau menstbabilkan energy yang ada di dalam tubuh ayam, jika ayam mengalami dehydrasi , maka dengan memberikan air gula, glucoline, elektrolyte dll, cairan di dalam tubuh ayam akan kembali normal.)

Ok- 2 jam sudah berlalu, kita tinggal meberi makanan anak ayam, untuk makanan, sebaiknya mebeli makanan untuk broiler starter, atau untuk permulaan, sebelum di berikan kepada anak ayam, sebaiknya makanan tersebut kita tumbuk dulu, untuk memastikan butiran makanan lebih kecil. hanya untuk makanan pertama saja kita tumbuk sampai halus, untuk kedua kalinya , makanan tsb, tidak usah di tumbuk lagi, karena anak ayam sudah mengetahui cara makan nya.

Jika tidak di tumbuk, atau butiran makanan terlalu besar, anak ayam yang baru berusia satu hari ini, akan mengalami kesulitan dalam pemakanan, jadi kalau makanan di tumbuk dulu, anak ayam akan langsung bisa menelan butiran yang kecil, dan akan semaik cepat memakan makanan yang kita berikan tadi.
Lanjutan dari artikel ini silahkan baca di sini
tips-lanjutan-membuat-kandang-ayam.html

membuat kandang ayam
Pada artikel sebelum nya
tentang membuat kandang ayam, di sini tentang brooding doc, dan di peternakan ayam,

Kini informasi peternakan ayam akan membantu anda, bagai mana memelihara ayam dan membuat kandang ayam yang sederhana, tapi dengan cara ini kita bisa meng-eksplore kepada bentuk skala besar tentunya, akan tetapi kita lebih baik belajar dan berawal dari hal yang kecil dulu.... seperti dalam contoh
sebelumnya, kita membuat contoh hanya dengan total ayam sebanyak 75 samapi 100 ekor, praktek ini bisa di terapkan dalam memelihara ayam kampung , atau memelihara ayam broiler, semua teknik dasarnya pasti sama.. hanya mungkin dalam manajemen saja yang berbeda.

cara membuat kandang ayam tidak lah sulit, sebagai contoh, bagai mana saya cara membuat kandang ayam yang se-sederhana mungkin, dengan modal yang sederhana juga tentunya, akan tetapi kandang ini sudah saya terapkan 10 tahun yang silam (ketika saya
memelihara ayam kampung ...di indonesia)

Kita lihat gambar di bawah ini.
membuat kandang ayam
http://2.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S8CSya3mwAI/AAAAAAAAAZs/FTh5XAZEMR4/s640/kandang+ayam.jpg

gambar indukan yang di buat dari kayu
Di bawah ini adalah gambar update terbaru... untuk mempermudah memahami gambar yang sebelumnya.

http://lh5.ggpht.com/_4MMULzAbbto/S8Oph1JSaNI/AAAAAAAAAaQ/ssAClZgQmnc/kotakayam_thumb2.jpg?imgmax=800

Gambar di atas terlihat ada berbagai keterangan dasar, coba perhatikan tulisan jelek saya :)
  • Ram kawat yang alas nya berwarna hitam
  • dinding papan yang di buat rapat. kotak yg berwarna putih
  • skets yang dapat di lepas yang berwarna merah.

Keterangan gambar:
  • Dinding yang terbuat dari papan, di pergunakan untuk malam hari saja.
  • Dan yang di batasi dengan sket yang dapat di lepas, lihat gambar. adalah kandang kotak yang di buat dengan kawat ram.
  • Kandang yang di buat dinding nya dari kawat ram, di pergunakan untuk siang hari.. 
  • Skets pemisah sebaiknya di buat dengan papan atau teriplek saja, dan ketika membuka dan menutup.. harus dapat di buat dengan cara menarik papan skets tersebut ke atas... buat saja ya seperti itu.

Kenapa harus di buat dengan memakai kandang papan dan kawat??
Tujuannya adalah, ketika malam hari DOC membutuhkan suhu yang hangat, dan suhu yang hangat tersebut akan lebih baik jika ayam berada dalam kandang yang bisa tertutup..

Kenapa tidak di buat dari seng??
Karena jika terbuat dari seng, suhu seng yang di hasilkan dari suhu sekitarnya akan mempengaruhi suhu ayam, karena seng akan menghasilkan suhu yang dingin bila di banding kan dengan papan, papan tidak akan merubah suhu pada malam hari, kondisi suhu akan tetap seadanya.

Kenapa siang hari harus di simpan di kawat Ram??
Karena jika siang hari di simpan pada kotak papan tersebut, maka ayam akan mengalami suhu yang panas, itu tidak baik untuk kesehatan anak ayam atau DOC.

Apa keuntungan jika siang di simpan pada kotak ram??
Keuntungan nya adalah, ayam akan lebih menghirup udara pada siang hari, dan mendapatkan sinar matahari yang akan embantu pertumbuhan ayam tersebut, dan jika ayam tidak terkena sinar matahari langsung, maka kita harus membuat kandang , dan meracik makanan yang khas untuk closing house atau akdang tertutup, untuk membuat kandang yang khusus di buat dengan systerm closing house tidak lah gampang dan tidak murah.. jadi harus menyediakan modal yang besar,... untuk itu lebih baik kita menerapkan teknik yang sederhana ini.

Sampai kapan ayam di pelihara pada kotak indukan seperti ini?
Untuk memelihara anak ayam / DOC di dalam kandang ini, tidak harus lama, misalnya kita hanya memelihara ayam sampai umur 2 minggu saja, dan jika ayam semakin beranjak besar, maka tempatkan lah ayam pada kandang yang lebih besar lagi tentunya, pemeliharaan intensip seperti ini, boleh membantu kematian pada tahap awal, bila untuk ayam kampung, kaedah ini sangat berfungsi dengan baik. dan apabila anak ayam di peliara dengan cara alami (di asuh oelh induk ayam) dan dengan makanan seadanya , induk ayam akan mengajak anak2 nya menoreh sampah di tempat kotor, dan tempat kotor ini sangat tidak baik untuk kesehatan anak ayam.
maka teknik memelihara anak ayam pada kotak indukan ini sangat berfungsi dan saya juga berhasil.

Jam berapa saya harus menjemur anak ayam di dalam kotak indukan tersebut??
Sebaiknya menjemur anak ayam di dalam induka tersebut tidak harus lama, kita mbutuhan 1 jam samapi 1.5 jam, waktu yang baik adalah jam 9 pagi sampai jam 10 pagi, jangan menjemur ayam pada sore hari.

Pada ayam umur berapa hari saya harus mulai mejemur ayam dalam indukan tersebut?
ada boleh mulai menjemur jika anak ayam sudah berumur 3 hari

Bagai mana cara perawatan nya, agar kandang ini bersih dari penyakit?
Untuk perawatan, kandang ini kan tidak besar, jadi pada pagi hari, sebaiknya kandang ini di jemur, untuk mendapatkan sinar matahari, sementara ayam akan di pindahkan ke kandang dengan dinding kawat ram (lihat gambar) dengan membuka sket pemisah, maka ayam akan lari dan pindah ke kotak ram tersebut.
setelah ayam pindah semua, maka kita ada waktu untuk membersihkan kandang ayam yang  tertutup, coba bersihkan dengan cara membuang kotoran dan mungkin makanan yang pada jatuh di alas kotak tersebut..

Jika makanan jatuh pada kotak tersebut, sebaiknya harus segera di buang, karena kalau makanan jatuh dan membusuk, akan menghasilkan jamur, dan makanan yang sudah menjamur, tidak baik untuk di konsumsi oleh anak ayam. maka dengan bersungguh2 ada niat di hati untuk memelihara ayam dengan baik,

Dalam arti baik dari segi teknik, segi disiplin pada diri sendiri, disiplin pada diri sendiri akan lebih baik dari modal apapun, karena jika sudah tidak di siplin pada diri sendiri, ayam akan tidak ter urus, seperti ayam lambat memberi makan, atau ayam kehabisan air minum, atau kandang ayam kotor... dan hal lain-lain.

Pada malam hari, bagai mana ayam telihat dengan suhu yang cukup?
Kita bisa melihat dari suhu yang di butuhkan, jika ayam sudah cukup hangat, maka ayam akan diam dan tidur dengan nyenyak, coba anda perhatikan pada malam hari, sebagai contoh baca
sebelum nya di sini kita menggunakan lampu tempel sebagai bahan pemanas, nah jika ayam sudah terbiasa tidur dengan lampu tempel yang hangat, maka jika anda lupa menyala kan lampu tersebut, anak ayam akan berteriak-teriak dan tidak mau tidur, karena anak ayam merasa ada yang kurang... tidak percaya??? coba anda buktikan sendiri.. :)

Bagai mana cara penyimpanan lampu tempel di kandang tersebut?
Untuk penyimpanan pamu tempel, anda harus menyimpan dengan se-hati hati mungkin, buat lampu agar tidak terjatuh karena terdorong ayam, buat dudukan ayng kuat dalam kandang tersebut,
https://lh4.googleusercontent.com/-uzU9ItUYFd0/TXL6EmwHNUI/AAAAAAAAAvg/UT66Xl4Fw70/s320/lamputeplok.JPG


Untuk penyimpanan tidak sembarangan, perhatikan keternangan di bawah ini:
  • Lampu tempel di simpan di dalam kandang indukan di bagian tengah
  • Buat lubang pada bagian atas kotak indukan tersebut, yang fungsinya untuk mengeluarkan ujung kaca lampu keluar.
  • dan lampu tempel sebagai pemanas tersebut, kita simpan di bawah lubang yang di buat tadi , 
  • Jadi asap yang di hasilkan dari lampu tempel tersebut keluar dari kandang ayam
  • Posisi ujung lampu tempel tersebut harus lepas keluar kira-kira 5 cm dari lubang (yg kita buat di bagian atas kotak indukan)
  • Jika lubang kaca tersebut kurang panjang, maka berusaha lah supaya ujung lampu bagian atas yang mengeluarkan asap harus keluar, dengan cara menyambung dengan menggunakan pipa yang ukuran nya lebiih besar dari ujung lampu tersebut, kalau orang sunda ujung lampu tersebut biasa di panggil dengan sebutan song-song , 
  • jika suhu ayam kurang panas, maka tinggla putar saja agak cahaya lampu bertambah, dan kalau cahaya lampu bertambah maka suhu di dalam kandang juga akan bertambah tentunya, perhatikan ayam jangan sampai membuka mulut karena kepanasan ketika anak ayam ini tidur.
  • saya yakin anda sudah faham bagai mana penyimpanan lampu sebagai bahan pemanas kotak indukan ini.

Teknikal Tambahan untuk membuat kandang ayam
Untuk membari makanan pada kotak tersebut, sebaiknya jangan terlalu memberi makanan yang banyak ketika mereka tidur, berikan secukupnya saja, dan lebih baik memberikan makanan pada pad=gi hari ketika mereka berada pada kotak yang di buat dari kawat ram tersebut

Untuk anak ayam yang berumur 0-6 minggu (jika anda memelihara ayam telur dan ayam kampung), setiap 1 meter persegi, sebaiknya di pergunakan untuk paling banyak 20 ekor ayam,

Panduan untuk suhu yang di perlukan selama anak ayam membutuhkan suhu yang ideal dengan menggunakan kotak kutuk sebagai indukan ini:
  • anak ayam  atau DOC yang berumur 1 minggu panas yang di perlukan 32 sampai 35 derajat celcius, atau maksimal 95 derajat F. masih menggunakan pemanas sebagai indukan
  • Anak ayam atau DOC yang berumur 2 minggu , panas yang di perlukan 30 sampai 32 derajat celcius, atau maksimal 90 derajat F masih menggunakan pemanas sebagai indukan
  • anak ayam atau DOC yang berumur 3 minggu, panas yang di perlukan 29 sampai 30 derajat celcius. tidak memerlukan pemanas
  • Anak ayam atau doc yang berumur 4 minggu 26,6 derajat celcius. tidak memerlukan pemanas
Lanjutan artikel ini bisa anda lihat di sini [ cara memelihara DOC ]
Terimakasih semoga bisa membantu.

peternakan ayam dalam bagian Alternative brooding management bagian ke 3
Bagian pertama ada di sini
MEMBUAT KANDANG AYAM
Bagian ke dua ada di sini
ALTERNATIVE BROODING MANAGEMENT

Jika anda ada yang melakukan
brooding atau eraman di kandang yang berbeda, itu sangat bagus, tapi hati2 ketika masa perpindahan ayam, perlakuan terhadap ayam yang kasar atau kurang baik akan mengakibatkan stress terhadap ayam. ketika sebelum ayam di pindah sebaik nya kita memberikan obat atau vitamin untuk mengurangi stress yang berkepanjangan.

Untuk pemeliharaan bersekala kecil,tidak di wajibkan melakukan brooding dengan system 2 tahap seperti itu, cukup melakukan brooding di kandang tersebut, akan tetapi ketersediaan peralatan atau pasilitas di dalam
kandang harus sangat di perhatikan.

Peternakan ayam :
Brooding boleh juga di lakukan dengan cara membuat tempat brooding di dalam kandang dengan membuat lingkaran seng, atau tirai, dan tirai tersebut akan diatur mengikuti kebutuhan panas ayam.

Brooding bisa juga di lakukan dengan cara full-house, jadi dengan menggunakan
auto brooder Pemanas tersebut akan di tempatkan di bagian depan kandang (di dalam), ketika suhu turun, brooder tersebut akan otomatis hidup dan memanasi semua lingkungan kangdang bagian dalam, jadi yang di panaskan tidak hanya di tempat brooding saja, akan tetapi semua lingkungan bagian kandang akan hangat.

Saya jugaa ketika berada di dalam kandang sangat tidak betah karena panas :D , tetapi walaupun begitu buat anak ayam sungguh nyaman dan terkendali suhunya..

Dan ketika sudah mencapai suhu maximum yang di butuhkan, brooder tersebut akan mati, dengan cara tersebut di kenal dengan istilah full-house brooding. Cool-room" Vs " Warm-Room.

Di ttempat brooding- Walaupun harus serba tertutup, tapi harus melihat atau memiliki ventilasi yang mencukupi untuk mengimbangi temperature di dalam kandang. yang bertujuan untuk mengimbangi temperature di dalam kandang dan kelembaban nya.

Brooder atau pemanas di peternakan ayam , Bisa di buat dari berbagai alternative piihan, mengikut kondisi dan kemampuan seorang peternak , Jadi tidak harus terfokus kepada brooder yang ada di toko dan mungkin harganya lebih mahal (untuk yang pas2an- maaf) kita akan mencari alternative yang fungsinya sama.

Contohnya:
kita bisa menggunakan:
  • lampu pemanas
  • Hover brooder- kotak eraman.
  • Battery brooder.
  • dan lain-lain

1. Pemanas dari lampu
Banyak sekali peternakan ayam yang besekala kecil membuat pemanas dengan menggunakan lampu pemanas, lampu listrik biasanya di simpan di atas lingkaran ayam.

Biasanya sorang peternak melakukan brooding dengan menggunakan pembatas seng yang bertujuan untuk membatasi ayam, dan seng juga berfungsi agar sinar hangat yang di pancarkan dari lampu (sebagai sumber pemanas) dapat di pantulkan kedalam lingkaran (indukan), jadi seng masih menjadi pavorite orang banyak untuk di gunakan sebagai pembatas ayam saat brooding.

sebagai contoh kecil-kecilan , Kita misalnya mau
memelihara ayam kampung atau ayam broiler dengan kapasitas 75-100 ekor.

Buat lingkaran berdiameter 60cm dan simpan lampu 100 watt, sebanyak 2 buah lampu. simpan di atas lingkaran untuk indukan tadi,
Atur ketinggian lampu dari lingkaran, Jika ayam kelihatan ngumpul di tengah artinya suhu indukan di bawah normal.
Jadi turunkan ketinggian lampu agak sedikit kebawah..agar panas yang di pancarkan dari lampu bisa menstabilkan suhu yang ada di dalam lingkaran indukan tadi.

Ayam Ngumpul di pinggir semua???

Artinya ayam merasakan suhu yang terlalu panas, untuk mengurangi panasnya, lebih baik lampu yang di gunakan sebagai alat sumber pemanas tsbt di naikan agar suhu yang di hasilkan dari lampu pemanas sedikit berkurang.

2 Pemanas dari kotak- hover brooder.
di bawah ini adalah gambar indukan tradisional dengan menggunakan kotak lampu

http://1.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S66ruYZb8ZI/AAAAAAAAAV0/cefO1xQ9LV8/s320/lampu+pemanas.bmp


Kita bisa mencari alternative dari brooder yang sudah ada.
Untuk membuat pemanas dari kotak sederhana ini, peralatan yang harus di sediakan adalah:
Kotak yang terbuat dari kayu, berukuran panjang 60 cm, Lebar 60 cm dan tinggi 40 cm , untuk ayam 75 ekor (soalnya kita membuat contoh dari 75 ekor ayam)
Lampu lentera
Di bawah ini lampu yang seperti saya gunakan, tapi berukuran kecil dengan menggunakan minyak tanah sebagai bahan bakarnya.


http://warungselatsolo.dagdigdug.com/files/2009/02/teplok475.jpg


gambar lampu saya ambil dari sini http://warungselatsolo.dagdigdug.com/files/2009/02/teplok475.jpg

Bersambung ke artikel selanjutnya lihat di bagian membuat kandang ayam

untuk anda yang baru mebaca artikel ini dan ingin membaca artikel yang saya tulis sebelum nya, di rekomendasikan untuk membaca artikel di bawah ini.

Peternakan ayam Bagian 1

Untuk Memelihara ayam, kita di tekan kan untuk menyediakan berbagai perlatan dan berbagai kebutuhan, kita harus memikirkan betapa penting nya kandang ayam selama ayam tinggal di dalam kandang.

Dengan demikian, Pembuatan kandang ayam tidak hanya sekedar jadi saja [asal asalan] ,  namun pembuatan kandang perlu di perkirakan dan perlu di buat senyaman mungkin buat ayam kelak,.

Dengan kandang yang nyaman  di tinggali, maka ayam berkemungkinan betah dan selesa,

Bagai mana membuat ayam selesa dan nyaman di kandang?
Untuk membuat ayam merasa nyama di kandang , kita harus menyediakan proferty atau perlengkapan yang kumplit untuk ayam selama di kandang, perlengkapan yang di butuhkan di dalam kandang,
Saya mengambil  keperluan dasar dan sederhana saja, Tidak mengambil contoh dari keperluan kandang modern dan otomatis, Misalnya:
  • Brooder [Pemanas]
  • Gallon [tempat minum]
  • bell drinker
  • Nipple line
  • Chick tray [broiler]
  • Feeder [tepat makanan]
  • Water tank [tanki air] 
  • Kipas [jika perlu]
  • Colling pad [jika perlu] 
  •  Tenggeran [untuk ayam kampung dan ayam layer]
  • Nest box atau sangkar [untuk ayam petelur dan ayam kampung yang akan di buat secara Intensive]
  • dan lain-lain.
  • Untuk catatan; kandang haruslah menghadap ke arah Utara atau selatan,  janghan menghadap ke timur dan kebaran, ya... miring dikit gak apa2 :) agar kandang pada pagi hari bisa terkena sinar matahari.
Brooder
Untuk Menyediakan brooder, kita bisa memilih dengan berbagai jenis mengikut kemampuan kita, ada brooder atau pemanas yang serba otomatis, tergantung suhu yang di perlukan, jika suhu turun pemanas akan hidup, dan jika naik pemanas akan mati...

Atau kita hanya bisa menggunakan pemanas biasa seperti di bawah ini.


http://4.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S66r1EHjMoI/AAAAAAAAAV8/CwYMvscGv4I/s400/Brooder5_size600.jpg
Gambar 1
Pemanas atau brooder yang menggunakan infra red, atau gas.


http://1.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S66ruYZb8ZI/AAAAAAAAAV0/cefO1xQ9LV8/s320/lampu+pemanas.bmp
Gambar2
Pemanas buatan untuk skala ayam kecil, Tapi ini sangat bagus, Dengan menggunakan lampu mercury, Yang bisa menghasilkan suhu sekitar 33 drajat celcius.

Kita perhatikan gambar Nomber dua di atas,

Untuk peternak kecil2an yang jika membeli brooder atau pemanas yang menggunakan gas, tentunya bisa menaikan biaya pengeluaran produksi , karena biaya beli yang relatip mahal,  Jadi Kita bisa menggunakan dan membuat brooder yang seperti nomber 2 di atas.

Brooder tersebut sangat efektif jika di gunakan untuk ayam bersekala kecil2an,  misalnya kita hanya mampu memelihara ayam sekitar 200 ekor, Lumayan dengan cara di atas [gambar nomber 2 ] bisa mengurangi biaya membeli gas atau elpiji yang mahal.

Brooder itu di buat dengan menggunakan lampu mercury, Regulator atau termostat pengukur kebutuhan panas.
Dan kita bisa menggunakan termometer yang biasa saja
http://4.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S67A9_vU6HI/AAAAAAAAAWs/ObHTwib7RXw/s320/termometer.bmp

Jika kita tidak mau menggunakan lampu mercury yang memakan  listrik besar, kita bisa menggunakan Lampu biasa.

2. Gallon atau bell drinker
Bell drinker terdapat berbagai jenis, tergantung kita mau menggunakan jenis yang bagai mana, 
http://3.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S66_cgxM6ZI/AAAAAAAAAWc/xCVS5EzeCpM/s320/poultry_chicks_belldrinker_.jpg
3 Nipple Line

http://1.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S67AouA2N7I/AAAAAAAAAWk/lwpP5gFNZco/s320/muksinnipple.jpghttp://4.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S67FRPYDBpI/AAAAAAAAAW0/AGohGF61eGU/s320/img_2149.jpg
Feeder
Berbagai feeder atau tempat makanan ayam yang tersedia di toko dan pasar. Jika kita memelihara ayam kecil2an, kita mungkin enggan mengeluarkan biaya yang besar, apalagi dengan membelei tempat makanan dari pasar..

Jangan kuatir.. ada alternatif lain untuk membuat tempat makanan ayam.. yaitu dengan menggunakan PVC , peralatan yang di perlukan adalah:
  • Pipa PVC berukuran 6" [inchi] , yang akan di gunakan untuk tabung nya nanti.
  • Pot kembang ber ukuran sederhana /tidak terlalu besar. Untuk dasar atau tempat makanan.
  • 4 Screws yang agak panjang , untuk menggabungkan pot kembang dan PVC tsbt.
http://2.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S67HkOrpZfI/AAAAAAAAAW8/KsIrCcs-wDg/s320/chicken-feeder-bawah.jpg

http://3.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S67H0_ZLeqI/AAAAAAAAAXE/xUYIbBnWFns/s320/muksinchicken-feeder.jpghttp://1.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S67H79EJ1sI/AAAAAAAAAXM/TpGdTN0h5y4/s320/chicken-feeder-in-kumplit.jpg
Gambar Feeder di atas sangat sederhana sekali. akan tetapi jika di gunakan di peternakan ayam kecil2an, sangat membantu untuk tetap bisa memelihara ayam. walaupun tanpa harus mengeluarkan biaya pembelian feeder dari toko atau pasar, yang mungkin harganya lebih mahal dari Feeder PVC di atas..

Brooding DOC adalah periode atau bagian dari peternakan yang harus di perhatikan kelancaran dan pada saat ini adalah saat-saat yang sangat kritikal untuk seorang peternak "jika brooding nya gagal", karena keberhasilan dari sebuah peternakan, tergantung pada masa brooding di laksanakan, jika tata cara pelaksanaan brooding kurang di miliki oleh seorang peternak, maka permasalahan kedepan nya sering kerap terjadi.

Pada artikel
sebelum nya mengenai membuat kandang yang nyaman untuk ayam begitu juga dengan brooding management ini, yang bertujuan untuk mencari solusi atau mencari alternative untuk seorang peternak khusus nya peternak ayam.

Ayam yang baru menetas, tidak bisa menstabil kan suhu tubuh nya, jadi anak ayam harus di pelihara di dalam brooding atau eraman, sampai bulunya tumbuh dan bisa menghasilkan suhu buat tubuh nya sendiri.

Di dalam brooding atau indukan secara alami, se ekor ibu atau indukan (ayam) akan selalu menghasilkan panas yang ideal , untuk menjaga ke stabilan suhu tubuh anak ayam nya.

Di bawah ini adalah gambar pemanas sedang menyala . auto brooder.
Dua pemanas ini, saya tempatkan berada di dalam kandang sebelah depan, brooder tersebut akan mengatur suhu yang ada di dalam kandang, ketika suhu turun, brooder tersebut akan menyala dan mengeluarkan suhu seperti yang di butuhkan.
Untuk dua pemanas tersebut, saya menghabiskan 10 kg gas tiap jam nya, lumayan boros juga :)
http://photos-g.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-snc1/hs179.snc1/6735_1037495356517_1799515887_94873_5028197_s.jpg

http://photos-e.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-snc1/hs179.snc1/6735_1037495236514_1799515887_94870_7384979_s.jpg
Gambar di bawah ini adalah bagian dari brooding, Maaf gambarnya kurang jelas, soalnya kebetulan saya menggunaka HP untuk memotret lokasi, jadi agak burem ya :(

http://photos-c.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-snc1/hs179.snc1/6735_1037495276515_1799515887_94871_6606097_s.jpg

Bagian brooding di atas, sengaja saya tutup lingkungan bagian tengah nya, yang bertujuan, agar suhu panas yang di keluarkan dari pemanas/brooder tersebut, tidak menyebar ke lokasi lain, jadi di dalam kandang masih hangat dan terkendali,

Akan tetapi walaupun suhu yang di inginkan 32 derajat celcius, kita masih tetap harus menggunakan kipas dan cooling pad, kipas yang berfungsi untuk mengeluarkan udara yang kotor dari dalam kandang, dan cooling pad adalah berfungsi untuk mengatur panas agar tidak terlalu tinggi, dan mengatur kelembaban udara yang ada di dalam kandang.
Di bawah ini adalah anak ayam yang masih di brooding berusia 6 hari , Lucu ya :)


Di dalam peternakan ayam, temperature atau suhu panas untuk menstabilkan anak ayam yang di pelihara, di hasilkan dari PEMANAS, fungsi nya tidak lah jauh berbeda dengan indukan yang alami, yaitu untuk menjaga suhu yang di butuhkan oleh anak ayam tersebut.

Di peternakan broiler bersekala besar yang sudah canggih, untuk indukan biasanya menggunakan auto brooder, pemanas tersebut bisa menghasilkan atau mengatur suhu dan kelembaban di dalam kandang ayam, untuk ayam broiler brooding atau indukan kira-kira sampai 14 hari.

Ada juga di peternakan bersekala besar, atau kecil, di mana mereka melakukan brooding di tempat atau kandang yang terpisah, kandang tersebut di buat khusus untuk brooding saja.

Tingkatan 1
Anak ayam di pelihara di kandang yang khusus untuk brooding selama 14 - 21 hari.

Tingkatan 2
Setelah ayam berumur 14-21 hari, mereka akan memindahkan ke kandang yang baru atau kandang yang di buat khusus untuk masa pertumbuhan (growing period).

Ada juga yang melakukan brooding di kandang yang besar, misalkan berkapasitas 20.000 perkandang, mereka biasanya melakukan brooding mulai dari tengah kandang, setelah ayam tumbuh dan membesar, lingkaran brooding akan di lebarkan dan di buka sampai umur 14 hari.
http://2.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S66g8OQlRTI/AAAAAAAAAVM/VSgVIhaJYCg/s320/Florida_chicken_house.jpg
Tempat brooding ayam, biasanya akan di buat sangat tertutup, dan hanya anak ayam saja yang di kendalikan di kandang tersebut, jadi di dalam kandang tempat brooding tidak boleh di campur dengan ayam yang sudah dewasa / besar.
Di bawah ini adalah gambar ayam PS -grower periode yang sudah siap bertelur ..

http://sphotos.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-snc1/hs199.snc1/6735_1037495396518_1799515887_94874_1485335_n.jpg

Di karenakan ayam yang sudah dewasa, akan menyebarkan virus atau penyakit kepada ayam yang masih muda (DOC).
Jadi hindari memelihara ayam dengan cara tumpang sari (kalau di kebun).

Coccidiosis
Penyakit koksi di kategori kan sebagai penyakit parasit, penyakit koksi ini sudah lama terkenal di peternakan unggas, jadi semua orang (peternakan) pasti sudah mengetahui atau tahu tentang penyakit yang bernama koksi.

Penyakit koksi ini sering di tandai oleh penyakit lain seperti enteritis dan diare berdarah. Dan sering di tandai oleh adanya kandungan darah pada tinja, dan jika di amati lebih jauh, ayam yang terkena penyakit koksi, kondisi ayam kurang ceria, seperti bulunya kusut, seperti tidur atau mengantuk, sebagian bulu terlihat berdiri, dan terkadang sayap ayam terkulai ke bawah.

Ciri ciri koksi lain nya seperti:
  • Kandungan darah pada tinja
  • Daerah kloaka berdarah
  • ayam terlihat seperti dehidrasi yang tinggi.

Ketika di lakukan pemeriksaan PM (post mortem) Akan terlihat pendarahan pada bagian dinding usus.

Untuk perawatan atau treatment pada ayam yang menderita penyakit koksi,
berikan obat yang mengandungi:
  • Sulfadimethoxine
  • sulfaquinoxaline

Untuk suplement atau vitamin yang berfungsi sebagai pemulihan , di antaranya boleh memberikan vitamin:
  • Vitamin A
  • Vitamin K

Pencegahan:
Berikan vaccine koksi pada usia ayam 5 hari, vaccine koksi banyak tersedia di poultry shop, yang menyediakan obat2an dan vitamin.

Tips:
ketika ayam masih di brooder, upayakan makanan ayam selalu bersih dan segar, dan tidak tercampur dengan tinja ayam, yang akan mengakibatkan ayam yang lain memakan makanan yang kotor.

Ketika anda memberikan makanan yang berbeda, misalkan ketika umur ayam sudah 1 minggu, anda mau mengganti dari makanan jenis A , ke makanan jenis B (misalnya)

Jadi jangan memberikan makanan jenis (B) secara langsung, untuk menghindari stress terhadap pencernaan ayam, yang akan memicu koksi tersebut, sebaiknya jika anda mau mengganti makanan dari jenis A ke jenis B (misalnya) perhatikan di bawah ini.
Hari
Makanan A
Makanan B
1
75 %
25 %
2
75 %
25 %
3
50 %
50 %
4
50 %
50 %
5
25 %
75 %
6
-
100 %

Hindari sekam yang basah
Usahakan sekam selalu kering, dan kandungan amonia harus di bawah paras 20ppm, Jika terlihat sekam basah, sebaiknya segera membuang dan ganti dengan sekam yang baru.
terimakasih

Penyakit ngorok CRD atau CRD komplek, sering kali dan kerap di temukan pada ayam broiler, atau ayam pedaging.
Baca artikel sebelumnya di
sini
http://a3.sphotos.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-snc6/184901_195648873796850_106155702746168_644228_2711703_n.jpg
Anak-anak ayam yang masih dalam brooding
Tapi bukan berarti ayam jenis lain tidak menghidap penyakit CRD ini, mengikut perbandingan antara ayam broiler dan ayam petelur yang terserang penyakit CRD.

Untuk ayam broiler atau ayam pedaging penyakit CRD masih menduduki posisi pertama  (yang sering menyerang ayam pedaging)

Berikut urutan penyakit yang sering menyerang ayam pedaging:
  1. CRD komplek 20.32%
  2. CRD 19.36%
  3. Korisa 17.97%
  4. colibacillosis 14.12%
  5. Gumboro 8.24 %
  6. Koksi 4.49%
  7. ND 3.85%
  8. leucocytozoonosis 3.21%
  9. Kolera 2.14 %
  10. AI 2.03%

Seperti kita lihat data yang ada di atas bahwa penyakit ngorok CRD kompleks masih terlihat unggul dari penyakit yang lain nya.

dan kita banding kan dengan penyakit CRD kompleks yang menyerang ayam petelur.
Kolera 17.19%
korisa 13.6%
ND 13.29%
cacingan 11.15%
CRD 10.08%
colibacillosis 7.26%
CRD komplek 3.97%
Gumboro 3.74%
ILT 2.98%
IB 2.9%

Dalam tangga penyakit yang menyerang ayam peleur menunjukan bahwa penyakit ganas ngorok CRD komplek menduduki urutan ke-7.
http://a7.sphotos.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-ash4/183488_195648537130217_106155702746168_644202_6541581_n.jpg
Ayam Dewasa

Jadi kesimpulan dari data di atas bahwa penyakit CRD kompleks "yang berbahaya itu" pada ayam dewasa atau ayam petelur tidak sampai menimbulkan kematian yang terlihart secara signifikan.
walaupun kadar kesakitan terhadap ayam tersebut sangat tinggi.

jadi berhati2 lah terhadap penyakit ngorok pada ayam broiler,

jadi harus di anggap serius jika terjadi kelainan prilaku ayam atau kondisi ayam yang terkadang terlihat sederhana dan tidak berbahaya.

seperti pada penyakit ngorok tadi, terkadang seorang peternak banyak yang menganggap penyakit ngorok adalah penyakit ringan dan seperti hal yang sudah biasa, sering kali tidak di ambil tindakan yang serius untuk di tangani. kenali penyakit2 ayam di
sini

walaupun demikian penyakit ngorok sangat mudah untuk di deteksi dan di ketahui ayam tersebut ngorok.
coba saja untuk contoh, mati kan lampu [pada malam hari] atau periksa ayam ketika ayam tersebut sedang tidur.

kalau ayam broiler tersebut tidurnya bersuara atau seperti mendengkur, berarti menandakan bahwa ayam tersebut sudah terkena penyakit ngorok.

alangkah baiknya segera lah anda memberikan antibiotik yang bisa mencegah penyakit ngorok tersebut, dan jika tidak di ambil tindakan yang baik, di takutkan penyakit E.coli akan masuk kedalam tubuh ayam dan menjangkit secara perlahan dan akan terjadilah penyakit yang sangat berbahaya yang di sebut dengan CRD komplek.

jadi untuk pemilihan obat CRD komplek , yang saya pernah gunakan adalah produksi dari medion maaf bukan promosi, hanya sekedar berbagi saja, dan sangat gampang untuk di dapatkan di poultry shop terdekat anda, misalnya:
  1. Doxityn
  2. Trimezyn
  3. Respiratrek
  4. neo meditril
  5. Doctril
  6. Gentamin
  7. dan lain lain

anda bisa memilih salah satu obat2
antibiotik tersebut dan ikuti cara pemakaian nya seperti yang telah di rekomendasikan oleh pabrik pembuat obat untuk penyakit ngorok tersebut.

dan sangat di anjurkan sekali bahwa setiap 4 periode pemeliharaan, pemakaian obat2 atau antibiotik harus di lakukan penggantian, maksudnya untuk mencegah terjadinya resistensi obat pada ayam.
 Terimakasih semoga dapat membantu.
salam

Pada artikel sebelumnya saya telah membahas dalam artikel peternakan yang berjudul PENYAKIT NGOROK , kesimpulan nya pada penjelasan sebelum nya adalah tentang penyakit ngorok yang jika terus menerus di sertai dengan penyakit yang di ikuti oleh penyakit e.coli. sekarang pembahasan akan di lanjutkan dengan artikel, apa yang di maksud dengan CRD kompleks?

Penyakit ngorok CRD kompleks adalah gabungan penyakit antara penyakit CRD dan penyakit e.coli yang di akibatkan oleh bakteri colibacillosis.

Ketika penyakit ngorok CRD menjangkit ternak ayam secara akut dan kronis tentunya, dan agen infeksi E.col. tadi.

Colibacillosis sering menyerang ternak ayam di mana saja, dan hampir di temukan di setiap kandang peternakan ayam di seluruh indonesia atau di seluruh dunia, penyakit ini adalah penyakit yang sudah sering terjadi di setiap farm peternakan ayam, oleh karena itu penyakit CRD masih menduduki rangking pertama di dalam peternakan ayam broiler atau pedaging.

Penyakit e.coli sering terjadi pada kawasan peternakan yang kurang memeperhatikan kebersihan, kebersihan di luar kandang ataupun kebersihan di dalam kandang.

Jika kawasan peternakan ayam tersebut kotor, maka pasti penyakit e.coli akan sangat mudah di temui bila di bandingkan dengan kawasan peternakan yang sudah terkontrol tingkat higienis nya.
jika kawasan peternakan ayam tersebut semakin kotor, maka tingkat kesempatan terjangkit atau terjadinya penyakit e.coli akan semakin tinggi.

jadi kesimpulan nya penyakit
e.coli akan sangat tergantung kepada "bagaimana tingkat management di kawasan peternakan tsb"
Perlu di ingat, bahwa kematian yang terjadi atau yang di akibatkan oleh CRD kompleks bisa mencapai 10% terhadap ayam pedaging atau ayam broiler.

Jadi ketika CRD atau penyakit ngorok menyerang peternakan ayam kita. maka sudah membuka kesempatan untuk bakteri lain seperti penyakit e.coli tadi [yang sudah di bahas di atas] yang akan ikut menjangkit dan meng-infeksi ayam,
Maka di sinilah terjadinya CRD kompleks tersebut.

Kesimpulan nya yang di maksud dengan CRD kompleks adalah penggabungan antara penyakit ngorok CRD dan penyakit
E.coli.
Terimakasih semoga bisa membantu untuk yang membutuhkan.
salam


Penyakit Ngorok atau penyakit CRD  atau chronic respiratory disease.
Penyakit CRD merupakan penyakit yang berkembang di saluran pernapasan ayam.

Penyakti ngorok CRD akan berlangsung secara berterusan atau continued.
Penyakit NGorok CRD (mycoplasma gallisepticum) sangat sukar sekali untuk di sembuhkan.
Penyakti NGorok CRD selalunya menjangkit pada saluran pernafasan ayam ternak dengan jangka masa yang sangat lama. dengan demikian penyakit ngorok crd bisa di katakan penyakti pernafasan yang bersifat kronis atau akut.

Penyakit ngorok CRD yang menjadi penyebab utamanya adalah mycoplasma gallisepticum, gejalanya dapat terlihat efeknya pada ayam dengan suara ngorok, atau seperti suara mendengkur, apalagi jika keadaan ayam sedang tidur di malam hari, penyakit ngorok ini sangat terlihat jelas jika ayam sedang tidur (posisi lampu mati).
Dengan demikian penyakit CRD ini sangat lebih di kenal di kalangan masyarakat peternak ayam dengan sebutan penyakit ngorok.
http://4.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/TUPS4yBTzFI/AAAAAAAAAsk/pkLKnkhfF-8/s320/penyakti+ngorok+ayam7minggu.jpg

BAGAI MANA PENYAKIT NGOROK BISA TERJADI?
Pada dasarnya, penyakti ngorok CRD (komplek) masih menduduki rangking No-1 di dunia peternakan ayam broiler atau ayam pedaging dengan persentase 20.32 %.

Penyakit ngorok akan terlihat jika saluran udara atau pengudaraan atau sirkulasi udara dalam kandang tidak baik, dengan pengudaraan yang tidak baik, misalnya kandungan amoniac di dalam kandang melebihi batas aman.

Batas aman kandungan amoniak di dalam kandang adalah di bawah paras 25ppm (part per milion), jika kandungan amoniak di dalam kandang melebihi paras 25 ppm, maka hal tersebut akan memicu pertumbuhan bakteri di dalam kandang ayam.

Bukan halnya ayam saja , bahkan jika manusia sekalipun seandainya berterusan tinggal di lingkungan yang mengandung amoniak di atas 25ppm, atau dengan sirkulasi udara yang kurang sehat, maka ketika antibodi kita menurun, di sanalah permulaan tereserang penyakit.

kita kembali membahas
penyakit ngorok atau CRD.
Jikan udara di dalam kandang sudah terkontaminasi, saluran pernafasan ayam secara natural di lengkapi dengan pertahanan mekanik yang di lapisi bulu-bulu getar serta mukus, bulu-bulu tersebut akan menyaring udara yang akan  asuk kedalam saluran pernafasan ayam tersebut.

Kemudian M.gallisepticum akan masuk kedalam saluran pernafasan tersebut bersamaan dengan udara yang kotor atau udara yang sudah terkontaminasi seperti yang infoternak sudah di bahas di atas.
maka jejak penyakit ngorok CRD sering terdapat kehadirannya pada saluran pernafasan tersebut.

Ketika M.galisepticum sudah masuk kedalam saluran pernafasan ayam tadi, agen penyakit akan tinggal atau menempel pada mukosa saluran rongga pernapasan yang selanjutnya akan merusak sel-sel di dalamnya.
Jika terjadi peradangan yang disebabkan oleh bakteri dan secara berterusan aliran darah di lokasi tersebut akan semakin meningkat.

Dan bakteri tersebut akan di bawa atau di alirkan oelh darah dan selanjutnya akan menuju kantung udara, Maka terjadilah perkembangbiakan penyakit ngorok tsb pada tempat yang cocok yaitu kantung udara tsb.

Bakteri jenis gram (-) ini sangat mudah mati atau di bunuh oleh disinpektan..
aktivitas serangan yang di timbulkan oleh m.galisepticum ini biasanya tidak terlalu cepat dan membutuhkan waktu yang lama.

Ketika bakteri ini sudah berhasil masuk kedalam kantung udara, maka dengan pola serangan yang sangat lambat maka pada gejala awal nampak terlihat biasa-biasa saja.

Karena penyakit ngorok ini bakterinya bisa menetap selama berminggu-minggu di dalam saluran pernafasan ayam, maka dengan demikian ketika ayam mengalami penurunan antibodi atau stress yang tinggi, maka bakteri CRD akan menyerang secara akut atau kronis dan akan menimbulkan masalah yang sangat serius terhadap bisnis peternakan ayam kita.

Maka dengan demikian, berhati2 lah dengan lingkungan kandang anda,
jaga kebersihan makanan atau minuman? dengan memflushing tempat minum ayam, baca bagai mana tatacara flushing di
link ini

Lalu apa yang di maksud dengan penyakit CRD komplek???
ikuti terus postingan selanjutnya yang akan membahas tentang
penyakti CRD komplek dan cara pencegahan nya..
Terimakasih semoga bisa membantu untuk yang membutuhkan.
salam

Penyakit pullorum adalah penyakit yang sudah lama terkenal di seluruh dunia peternakan, penyakit ini biasanya sering dan terjadi banyak kematian di mesin penetasan (incubator) yang dapat mengakibatkan kerugian yang fatal terhadap sebuah perusahaan yang ayam nya terjangkit pullorum ini.

Penyakit pullorum di sebabkan oleh organisme nomotile salmonela,
Peternakan unggas , kalkun, burung puyuh, bebek burung merpati dapat menderita dari penyakit pullorum juga.  Ayam ras pedaging (atau yang biasa di sebut dengan ayam broiler) lebih rentan terhadap penyakit
pullorum ini, Pullorum adalah penyakit yang menyerang anak ayam baru menetas, bawaan dari induk dan di bawa melalui telur yang terinfeksi penyakit ini. 

Kematian ayam akan kerap terjadi pada usia 2 hari samapi usian 7 hari setelah di tetaskan. jika telur memiliki infeksi selama menetas (umur terinfeksi) dan jika telur tersebut mendapatkan infeksi setelah menetas, maka penyakit yang timbul akan menunjukkan gejala sekitar 10 hari setelah infeksi. sampai usia 3 minggu.

Anak ayam yang baru menetas dapat mati tanpa menunjukkan gejala apapun. ayam akan mati secara mendadak tanpa kita sadari penyebabnya..
gejala ini seperti menunjukkan gejala gejala mirip dengan penyakit tipus ringan, seperti
berkerumun di dekat sumber panas, terlihat anak ayam seperti kedinginan yang kuat, padahal suhu pemanas cukup mendukung untuk tahap brooding,
sifat tidur , ayam malas dan tidak aktip seperti layaknya ayam normal,
kehilangan nafsu makan  kadang2 terlihat diare putih, untuk tahap ayam dewasa kadang-kadang terlihat seperti penyakit tifus jenis unggas


Infeksi untuk anak ayam berasal dari telur yang terinfeksi. Dalam inkubator jika ayam yng sakit menetas, maka akan menyebarkan penyakit nya kepada ayam yang sehat lainnya.. jika ayam sudah mulai di indukan (brooding) maka infeksi secara tidak langsung akan terjadi melalui air minum, makanan, atau melalui kotoran (berak ayam) yang terinfeksi. atau menghirup debu yang sudah mengandung bakteri. dan ada juga pembawa penyakti ini adalah diantaranya burung liar yang secara bebas hijrah dari tempat yang terinfeksi ketempat yang sehat.. maka bisa mengakibatkan penyebaran melalui burung liar tersebut..

Jika Ayam dewasa (yang sudah menelur) dan ayam tersebut terinfeksi oleh penyakit pullorum ini, maka hasil dari ber-telur akan mencapai  hingga 34 persen telur yang pasti terinfeksi. Ayam yang tidak normal (terinfeksi)_ akan menyebabkan fektor terhadap ayam yang sehat, ayam yang sakit ini bisa menularkan penyakit nya..

Untuk perawatan bisa memberikan obat atau antibiotik seperti:
  • Amoxycillin,
  • poteniated sulponamide,
  • tetracylines, 
  • fluoroquinolones.  
Untuk mengontrol dan pencegahan dari semakin menyebarnya penyakit ini adalah dengan melakukan pemeriksaan minimal 1 bulan satu kali di ayam jenis GGP dan GP (secara rutin). atau ayam indukan lainnya.  dan dengan rutin memberantas tikus yang ada di dalam persekitaran kandang ayam anda, dengan memberikan racun tikus atau dengan cara jalan lain (terserah) dengan tujuan untuk membasmi tikus yang menjadi vektor penyebaran terinfeksi nya ayam2 yang ada di dalam kandang.
dan jika terlihat adanya gejala ini, maka dengan memusnahkan atau membunuh ayam yang terinfeksi adalah jalan yang paling tepat yang harus di lakukan.

KESIMPULAN:
Penyakit pullorum penyebaran nya di sebabkan dari ayam parent (induk) melalui telur yang terinfeksi, dan jika telur tersebut terinfeksi, dan setelah di tetaskan, maka ayam yang berhasil menetas dari incubator akan terinfeksi oleh penyakit tersebut,'

dan jika ayam tersebut berhasil hidup sampai tahap bertelur, maka ayam tersebut akan terus dan terus menghasilkan telur yang terinfeksi..
maka sebaiknya ayam tersebut di musnahkan.
demikian sekilas tentang penyakit pullorum tersebut.
galery foto
http://1.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S5MAvJoPKqI/AAAAAAAAAT8/luoR9psphmI/s320/images+pullorum.jpg
http://2.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S5MAzUjzMpI/AAAAAAAAAUE/-5U8vZ_n1Qs/s320/pullorum2.jpg

http://4.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S5MA2OsSoDI/AAAAAAAAAUM/a9B_Ny3OT4o/s320/pullorum3.jpg
http://2.bp.blogspot.com/_4MMULzAbbto/S5MAr7Hp9-I/AAAAAAAAAT0/Iki32Lewato/s320/images.jpg
artikel sebelumnya penyakit ND atau Telo
Terimakasih semoga bisa membantu

Dalam kesempatan ini saya akan membagikan tentang program vaksinasi untuk ayam jenis breeder yaitu ayam Parent Stock PS cob 500
PROGRAM VACCINASI AYAM COBB 500
UMUR (HARI)
UMUR (MINGGU)
DESKRIPSI
NATURE
PENEMPATAN
DOSIS YANG TEPAT
NAMA VACCINE
4
1
ND+IB-LIVE (1)
LIVE
Mata Kanan
1 tetes
Nobilis Ma5+clone30
5
1
Fowl pox
Live
Di sayap
1 tusuk
Chick N Pox
6
1
Coccivac
Live
Air Minum
1
Coccivac D
9
2
VA Chick Vac (1)
live
inj.subcutan
0.2ml
Reo S 1133
9
2
IBD Live
live
Mata Kiri
1 tetes
Gumboro D78
11
2
Mycoplasma 1
Kill
inj. Subcutan
0.25 ml
MG-Bac
16
3
IBD Live (2)
Live
Oral (mulut)
1 tetes
Brusine 2
22
4
ND+IB+live
Live
Mata kanan
1 tetes
MA5+cl 30
22
4
ND+IB+ KiLL
Kill
Inj.dada kanan
0.5ml
New Bronz
31
5
VA-Vac (2)
Live
subcutan
0.2ml
S 1133, 2408
31
5
IBD LIve (3)
LIve
Oral
1
Bursine 2
39
6
ILT –Laryngo vac
Live
M:Kiri
1 tetes
Laryngo Vac
53
8
ND+IB Lasota (3)
Live
M.Kanan
1 tetes
ND+IB Lasota
79
12
Mycoplasma(2)
Kill
Subcutan
0.5
MG-Bac
79
12
Provac4
Kill
Dada Kiri
0.5
ND+IB+IBD+ Reo KiLL
79
12
Fowl Pox
Live
Sayap Kiri
1 tusuk
Poxine
88
13
Coryza
Kill
Dada Kanan
0.5ml
Poulvac Coryza ABC IC 3
88
13
CAV (Chicken anemia Viruses)
Live
Dada Kiri
0.5
CAV P4
88
13
AE-Vac
LIve
oral
1 tetes
AE vac
130
19
Provac 4(2)
Killed
Dada Kan
0.5ml
ND+IB+IBD+ Reo KiLL
130
19
EDS Kill
Kill
Dada Kiri
0.5Ml
EDS Vac
130
19
Coryza (2)
Kill
Subcutan
0.5 Ml
Poulvac coryza Abc IC3
252
36
ND+IB Live
Live
Air Minum

Nobilis MA5+Clone 30
301
43
ND+IB Live
Live
Air Minum

Nobilis MA5+Clone 30
350
50
ND+IB Live
Live
Air Minum

Nobilis MA5+Clone 30
Keterangan Istilah:
Injection subcutan adalah, dimana kita me-Nyuntik ayam di bagian otot atau di bagian bawah kulit , tapi sebelum di daging, Tempat Ini sudah di Ketahui semua orang, Yaitu Di bagian Kepala Sebelah Bawah (Pundak) di sana lah Inject subcutan di lakukan…
Penusukan Di sayap, Biasa Yang sering di sebut dengan istilah wing web, di sebelah dalam sayap ada rongga kulit tanpa daging, di sanalah kita menusukan vaccine tersebut,

Seperti Apa Yang telah Kita Lihat Diatas, Terkadang Ada Dalam tanggal yang sama Kok Vaksin Nya Banyak? Nah Inilah Yang Di sebut Double Atau Triple Vaccine, Di mana Kita Harus Melakukan Vaksinasi dalam Jangka Waktu Dalam Kurun Minggu Yang sama, 
Kenapa Harus 2 atau sampai 3 kali dalam sehari, padahal ko bisa buat besok vaccine yang laiinya?? Ada tidak di antara sobat Yang sempat Bertanya Dalam pikiran ada sepintas???
Alasannya adalah, Jika Kita membuat atau melakukan Vaccinasi dalam waktu yang berbeda akan tetapi dalam masa satu minggu (minggu yang sama) Jika demikian, yang pertama ayam akan mengalami stress yang tinggi, karena dalam melaksanakan vaccinasi ayam postal, stress yang akan dampak pada ayam sangatlah tinggi,.
Jadi Untuk Mengurangi dampak negative tersebut, Maka di Lakukanlah pemaksinan Double atau Tripel (lihat dalam tabel di atas, ada di satu hari, akan tetapi Kok vaccine nya banyak) Langkah tersebut adalah langkah antisipasi dan jaga2 jangan sampai terjadi ayam stress karena vaksin.
Penting:
YANG perlu di catat saat vaccinasi adalah.
  • Catat serial nomber vaccine tersebut (untuk keperluan masa mendatang)
  • Perhatikan atau catat masa kadaluarsa, dan buat ceklist (untuk catatan)
  • Berapa lama anda melaksanakan vacccinasi? Untuk panduan, kalau live vaccine, anda harus menghabiskan vaccine dalam satu kali campur misalkan 1000 dosis untuk 1000 ayam, maka vaccine tersebut dari saat di campur sampai selesai jangan lebih dari 1 jam, karena jika lebih 1 jam kondisi virus yang ada di dalam vacccine akan lemah. akan tetapi untuk kill vaccine, anda boleh lebih 1 jam tidak ada masalah..
  • Catat siapa yang melaksanan kan vaccinasi tersebut? jika ada kesalahan di kemudian hari, anda bisa memperbaiki dengan memberi nasehat kepada vaccinator tersebut agar senantiasa berhati2.

Terimakasih Semoga Bisa Membantu

Sebelumnya Informasi peternakan ayam, telah menulis tentang memilih antibiotik Untuk Jenis PEnyakit streptococcus dan Memilih keberkesanan Berbagai Antibiotik untuk penyakit jenis Staphylococcus aureus , nah sekarang ini akan berbagi informasi mengenai pemilihan obat atau antibiotik untuk menangani masalah Pasteurella multocida / hemolytica

Pasteurella multocida / Hemolytica
adalah bakteria garam Negative yang menular, Yang akan menyebabkan penyakit kolera terhadap
ayam, atau penyakit Septisema (sejenis bakteri yang mengotorkan darah)
Penyakit ini menyerupai penyakit yang menular lainnya seperti Newcastle disease, koriza, CCRD

Adapun berbagai antibiotik yang sensitive terhadap
pasteurella spp. Seperti di bawah ini

table.tableizer-table {border: 1px solid #CCC; font-family: Arial, Helvetica, sans-serif; font-size: 12px;} .tableizer-table td {padding: 4px; margin: 3px; border: 1px solid #ccc;}
.tableizer-table th {background-color: #104E8B; color: #FFF; font-weight: bold;}


Sensitiviti pasteurella spp



Urutan
Jenis Antibiotik
Keberhasilan %
1
Polimyxin B
100%
2
Gentamicin
100%
3
Doxycycline
100%
4
Erithromycin
75%
5
Chloramphenicol
75%
6
Neomycin
66%
7
Colistin
60%
8
Ampicillin
60%
9
TMP + Sulfa
50%
10
Kanamycin
40%
11
Streptomycin
20%


Di dalam tabel di atas, kita bisa melihat berbagai antibiotik, dan bisa melihat tahap keberkesanannya

Untuk anda yang sedang mencari informasi Mengenai
obat atau antibiotik, semoga informasi ini bisa membantu anda.

terimakasih semoga bisa bermanfaat
salam

Mampu kah saya beternak?


Untuk memulai bicara mengenai peternakan ayam, Beternak adalah memelihara hewan peliharaan yang bisa menopang hidup kita sehari2, mau kecil-kecilan ataupun yang besar. karena Kita memelihara Makhluk hidup alias bukan benda mati, disini perlu Extra perhatian...

yang ada dalam pikiran kita yang pertama adalah bagaimana ayam bisa hidup di pelihara?? bagaimana jika ayam sakit? dari mana saya dapat modal? terus kalau rugi siapa yang harus di pertanyakan? kalau ini..kalau itu... dan kalau-kalau yang lainnya...!!!!

Kadang ada berbagai rintangan yang menurut saya rintangan psikologi (tidak percaya diri) karena ocehan tetangga sebelah atau orang lain, seperti..
Awas jangan terjun kedunia peternakan karena berbahaya, bagaimana kalau ayam mati... duit entar hangus dan habissss????

Argghhhhhh...!!! semua di dalam hidup ada pengorbanan dan jalan-nya masing masing, ada rugi dan untung, sukses dan gagal, bagaimana orang yang mengendalikannya.
jika jika kita ingin terjun ke dunia Khusus ternak, ataupun yang lainnya... yang pastinya kita harus faham akan seluk beluk dan liku-liku tatacara dalam Hal ternak, dengan mengetahui dan dengan dorongan rasa ingin mendalami pengetahuan yang nantinya akan di buat modal usaha, Modal keuangan saya rasa gampang, tapi yang paling sulit adalah... modal diri, modal kesiapan, modal pemahaman, modal skill dan segi management yang lainnya.. dan yang paling penting, anda jika sudah memulai dengan satu cycle, di sana anda akan banyak mendapatkan pengalaman dengan mempelajari sambil berjalan.
anda pasti bisa memulainya, jika anda mempunyai kepercayaan diri

Demikian pembicaraan saya ketika di hari minggu pagi, sambil minum segelas kopi di warung kopi tentunya.ketika sebuah perusahaan ayam kecil-kecilan ingin bergabung dan ingin membeli anak ayam dari perusahaan yang saya kendalikan sekarang....

Nah untuk anda yang mengalami pertanyaan seperti di atas, alangkah baiknya tanamkan kepercayaan diri anda untuk memulainya. dan mulailah dengan modal seadanya, jangan terlalu muluk2 dulu, belajar sambil berjalan.

dan ada pertanyaan lain susulan di antaranya:

Kenapa ayam bisa sakit?
saya menjawab dengan rasa ingin memberi tahu apa yang saya ketahui, dan saya yakin memberikan jawaban yang tepat adalah modal utama dalam menjalin hubungan (bisnis).
Penyakit berlaku apabila terdapat gangguan-gangguan system organ badan ayam, sehingga yang menyebabkan organ ayam tersebut tidak boleh berfungsi dengan sempurna.

Penyakit biasanya berakibat dari berbagai macam faktor faktor yang membuat ayam tersebut sakit, seperti:
  1. Ketahanan ayam atau yang biasa di sebut antibody ayam terhadap penyakit di sekitarnya akan menurun, di sebabkan oleh faktor2 yang tidak langsung menyebabkan ayam sakit, misalnya dari amonia yang di hasilkan oleh sekam yang tidak bagus (atau basah), Tempat minum kurang bersih dan akan menimbulkan tumbuhnya bakteri, dan jika bakteri tidak di bersihkan dari tempat minum, maka bakteri akan secara bebas berkembang biak di dalam kandang, yang akhirnya akan menimbukan penyakit terhadap ayam anda.
  2. dan setelah ayam terkena oleh penyakit, maka faktor2 langsung akan segera terjadi, dari penyebarannya , misalkan dari ayam ke-ayam, atau dari Vektor penyebar (vektor adalah benda yang lain, yang berpungsi sebagai perantara secara langsung) seperti, burung, lalat, orang yang mengurus, kendaraan yang bolak balik tanpa disinfeksi terlebih dahulu, dan lain-lain.

Apa kerugian selanjutnya yang akan di alami jika ayam sakit?
  • anda akan kehilangan modal utama, yaitu modal ayam, ayam akan mati dan berkurang sehingga akan mengurangi nilai populasi di dalam kandang.
  • Pembuangan ayam atau afkir ayam akan berlaku setiap harinya jika ayam sakit tidak segera di obati, apabila di obati, maka pilihlah obat yang mempunyai keberkesanan yang di atas rata2.
  • biaya pengobatan yang akan terasa tinggi.
  • Jika terlalu sering sakit, ayam akan mengalami pembesaran yang lambat.
  • Produksi daging akan rendah, karena ayam tidak bisa besar dengan maximal.
  • Biaya pengeluaran akan meningkat.
  • Yang paling bahaya adalah "JIKA" Anda akan mengalami semangat berjuang, dan kehilangan kepercayaan terhadap diri sendiri.

Maka dari itu, persiapkan kesiapan diri dalam hal hal yang mengenai Ternak, dan mengenal Sedikit atau banyak tentang peternakan,segala sesuatu butuh dasar2 yang kita butuhkan untuk membantu modal dari dalam diri (ilmu) kita nantinya kelak.
Akhirnya costumer menandatangani perjanjian bahwa bulan january nanti dia membeli ayam sebanyak 1500 ekor untuk memulai peternakan secara kecil2an.. selamat berhasil sobat.


Gak ada yang tidak bisa di lakukan, jika kita mempunyai keinginan dan pastinya dengan semangat dan tidak mempunyai rasa putus asa... terus berjuang dan jayakan peternakan kita.

Salam



Pengobatan jenis penyakit menular gram positive ini, sangat lah bermacam-macam, begitu juga dengan penyakit yang lainnya, di sini info ternak akan memberi kesimpulan nya saja mengenai pengobatan penyakit ayam jenis Steptococcus. tidak akan panjang lebar :)
Penyakit ini adalah salah satu penyebab dalam menularnya penyakit ayam yang lainnya seperti, septisemia, toksemia, artritis, perikarditis, perihepatitis (hati) jantung dan lain-lain.
Penyakit streptococcus ini biasanya terjadi pada ayam yang mengalami tekanan (stress yang tinggi atau berlebihan)
Di bawah ini adalah jenis obat atau antibiotik yang bisa di gunakan untuk mengobati penyakit yang biasa di sebut dengan Streptococcus




table.tableizer-table {border: 1px solid #CCC; font-family: Arial, Helvetica, sans-serif; font-size: 12px;} .tableizer-table td {padding: 4px; margin: 3px; border: 1px solid #ccc;}
.tableizer-table th {background-color: #104E8B; color: #FFF; font-weight: bold;}




NAMA ANTI BIOTIK
KEBERKESANAN %
Ampicillin
100.00%
Chlorampenicol
100
Gentamicin
71
Norfloxacin
75
Erythromycin
42
Colistin
33
TMP + sulfa
33
Neomycin
28
Kanamycin
16
Polymixin B
12

Terimakasih semoga informasi simpel ini bisa membantu anda yang sedang mencari informasi mengenai pengobatan jenis penyakit Sterptococcus, dan dengan pertimbangan di atas kita bisa melihat jenis antibiotik dan sensitive terhadap ke berkesanan-nya, jadi jangan salah pilih, untuk menghindari pengobatan yang salah, karena ketika kita mengobati ayam dengan obat atau antibiotik yang minim keberkesanannya, itu sangat dis ayangkan, karena penyakit tidak akan sepenuhnya mati, dan akan memerlukan pengobatan yang double, sehingga akan menimbulkan pembengkakan dalam biaya pengobatan anda.

Obat-obat tersebut bisa anda dapatkan di poultry shop terdekat di wilayah anda.. :)
salam.

Setelah kemarin Info ternak mendapatkan Pr#3 sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada sobat semua yang masih setia berkunjung dan berkomentar terhadap Informasi peternakan ayam ini.

Pada artikel terdahulu saya telah menulis untuk memilih sensitive nya keberkesanan
obat terhadap penyakit, untuk itu katakan lah bagian yang terdahulu kita sebut bagian yang pertama

Ok; tanpa basa basi lagi , ini adalah bagian yang kedua. untuk yang ini saya tidak akan mebahas lebih jauh, soalnya ujung-ujung nya juga sama kayak yang pertama, untuk itu.....? bagian yang kedua ini tentang keberkesanan antibiotik terhadap penyakit staphylococcus aureus

Staphylococcus aureus adalah:
  • Sebuah penyakit bakteri Menular Gram positive yang utama.
  • Penyebab utama dalam penularan adalah : Dermatitis, artritis, toksemia, septisema, dan pembengkakan yang teruk di bagian dada.
  • Untuk perawatan, tidak hanya satu antibiotik yang harus di gunakan, tergantung ke-efisienan obat tersebut, dan bisa memilih berbagai atau bermacam-macam jenis antibiotik.
Dibawah ini adalah lampiran atau data berbagai obat atau antibiotik untuk mengobati penyakit bakteri yang menular dan yang biasa di sebut dengan staphylococcus aureus.

Sensitiviti staphylococcus aureus terhadap bermacam-macam jenis antibiotik. saya urutkan MENURUT keberkesanan-nya.

Nama antibiotik
  • Kanamycin Sensitiviti = 87%
  • Gentamicin Sensitiviti = 78%
  • Polymyxin B Sensitiviti = 75%
  • Neomycin Sensitiviti = 75%
  • Chloramphenicol Sensitiviti = 66%
  • Norfloxacin Sensitiviti = 66%
  • Bacitracin Sensitiviti = 66%
  • Ampicillin Sensitiviti = 55%
  • Erythromicin Sensitiviti = 44%
  • Clindammycin Sensitiviti = 33%
  • Streptomycin Sensitiviti = 33%
  • Tritmethoprim + sulfa Sensitiviti = 12%
  • Tetracycline Sensitiviti = 8%

Terimakasih dan salam

ah mau curhat dulu bentar...
apa bener nih info ternak dapet pr 3?
setelah 10 hari sibuk dengan aktivitas pekerjaan, yang harus selesai sebelum saya cuti 05-12-2009 sampai 12-01-2010 jadi konsentrasi info ternak sangat memperhatikan ke fokus pekerjaan yang memang harus di jalani, dan di sebalik itu saya agak sedikit ngedrop nih naluri ngeblog selama sepuluh hari . karena capek dan kadang2 tidak ada waktu, lagian yang bikin saya ngedrop adalah dengan PR saya yang sempet hilang, dari satu ke Nol besar, jadi sebulan terakhir saya sebisa mungkin mau mengembalikan Pr google saya yang kacleup (hilang), Dengan usaha yang serba ekstra waktunya, saya kembali menyempatkan waktu selama bulan kemarin hingga update blog terakhir saya tanggal 22 - 10-2009. setelah kerja keras dengan sekuat tenaga... huuuuhhh ternyata blog saya semakin gak karuan ko gak pernah dapet Pr lagi (maksa :D).
padahal trik untuk mengembalikan atau mendapatkan PR di google sudah di terapkan sekitar 3 mingguan kebelakang, sampai PC di rumah saya ada 2 buah, malahan sekitar 2 minggu tetap standbye atau tidak pernah di cabut dan terus online di www.muksin.com , dengan tujuan untuk membuat user online lebih lama (katanya gitu sih, betul apa tidak nya sih kagak terlalu tahu, hanya mengamalkan informasi yang saya dapatkan hasil google-ling) lagian wireless di rumah dari dulu juga gratis alias tidak bayar. nah dengan begitu saya bebas memakai internet, sampai 2 PC saya tidak pernah di matikan... dan tidak pernah keluar dari blog saya ini selam kurang lebih 2 minggu. paling di restart dulu sebentar...

Eh setelah saya bangun tidur tadi jam 8.30 pagi (kebetulan tidak kerja karena libur) , kemudia saya lihat blog saya seperti biasa, dan yang saya cek pertama adalah komentar dari semua sobat yang masih setia berkunjung ke info ternak ini, dan sambil membalas komentar saya sempat melirik atau melihat PR saya. wah ternyata saya kaget bener gak sih blog saya dapet PR3?
coba perhatikan gambar di bawah ini :
http://i36.tinypic.com/16jhd6v.jpg

http://i35.tinypic.com/qo7nmb.jpg

alhamduliah segitu juga udah terimakasih om-google, untuk newbie seperti saya di kasih Pr3 juga udah girang kagak kebayang.. seneng sih.. beneran, baru kali ini dapet PR..

Makasih ya untuk sobat yang sempet baca artikel yang mungkin tidak terlalu penting ini, saya hanya curhat dengan perasaan senang kepada semua blogger

salam info ternak

Info ternak
belajar ternak ayam
Bagai mana memaksimalkan pemilihan Obat atau antibiotik untuk ayam yang sakit, dan bagai mana memaksimal keberkesanan terhadap Salah Satu sebuah obat terhadap penyakit,

Berhubungan dengan penyakit, Pasti ada kaitan nya dengan obat , begitu juga dengan jenis penyakit,

Contoh: misalkan ada ayam yang sedang menghidap penyakit jenis ESCherichisa Coli, jadi disini tidak sembarangan harus memilih antibiotik, karena jika salah memberikan antibiotik, maka keberhasilan penyembuhan akan sangat minim, maka dengan itu, disini INFO ternak akan menyampaikan beberapa jenis penyakit beserta obat-nya

Dan dalam pemberian antibiotik atau obat yang makdsunya untuk mengobati ayam yang sakit, tidak lah sembarangan, jadi harus lebih di perhitungkan untuk masa jangka panjang,

seperti:
  • Pemilihan obat - Antibiotik harus lah tepat dan benar, untuk menghindari Pengobatan untuk ke dua kalinya, jika anda memberikan obat terhadap ayam yang sakit, dan obat itu salah (menurut prosedur) maka selain keberhasilan sangat tipis, ada efek yang lain juga seperti, anda harus melakukan pengobatan yang ke dua kalinya, jika ini terjadi, maka anda akan mengalami kerugian (rugi untuk membeli antibiotik yang ke2).
  • Sensitiviti obat terhadap penyakit, nah disini inti dari pengobatan yang berkesan, pilih lah obat atau antibiotik yang memang sangat sensitiv terhadap penyakit tersebut.
  • Dosis juga harus di perhatikan, jika anda membeli obat ke toko yang menyediakan obat tersebut, dan jika anda (maaf) kurang memahami pemakaian, atau dosis yang harus di anjurkan, maka sebaiknya anda menanyakan nya terlebih dahulu kepada si penjual yang ada di toko tersebut, ini maksudnya untuk menghindari kesalahan Dosis yang di anjurkan, jika dosis yang di berikan kepada ayam tgersebut (ambil contoh , KURANG DOSIS), maka ayam akan mengalami Rentan terhadap penyakit, dan penyakit akan semakin kebal di dalam tubuh ayam tersebut, dan lain-lain
  • Jangka waktu lamanya Perawatan: disini artinya, jangka atau tempo lamanya pengobatan, misalkan untuk ayam yang sakitnya tidak terlalu akut atau parah, bisa menggunakan obat selama3 hari, dan jika ayam sakit parah berikan lah obat selama 7 hari, dan lain-lain.
  • Biaya Obat: nah ini saya pikir menjadi Inti yang harus di fokuskan, maka jangan sekali-sekali memberikan obat yang sekiranya akan mengakibatkan kerugian yang besar, soalnya obat jenisnya berbeda2, akan tetapi kandungan nya sama, nah disini harus-lah sedikit jeli, agar ayam kita selamat, dan kantong kita juga tetap sehat.

Penyakit penyakit yang akan di uraikan di postingan ini adalah di antaranya sebagai berikut:
Dan mengikut urutan penyakit yang sering menyerang sebuah peternakan, mau peternakan kecil atau besar:

·  Escherichia Coli 63%
·  Staphylococcus aureus 10%
·  Sreptococcus spp. 9.1%
·  Staphylococcus epidermidis 8%
·  Pasteurela spp 6%
·  Pseudomonas aeroginosa 4%

ESCHERICHIA COLI:
ESCHERUCHIA coli adalah sebuah penyakit jenis BAKTERIA, penyakit ini sangat penting untuk di ketahui. karena serangan-nya sangat serius jika terjadi di sebuah peternakan apabila di kategorikan, EsCherichia Coli atau yang sering di singkat E.coli, adalah 63% sering terjadi di peternakan.

salah satunya adalah dari penyebab jangkitan kantung yolka, enteritis, perikardis (pundi jantung) paru-paru dan pundi udara, oviduktus (salpingitis) toksimea dan lain-lain.

E.coli adalah bakteri yang utamanya: dalam penyakit pernafasan chronik yang menyerang dengan cara komplikasi (CCRD).

Penyakit ini bisa di rawat dengan berbagai antibiotik yang sangat sering digunakan dan memang di akui oleh semua orang di dunia poultry farm.

Obat atau antibiotik Untuk Penyakit Jenis Escherichia Coli , E.coli:
Obat atau antibiotik di bawah ini, saya kategorikan mengikuti keberkesanan-nya terhadap penyakit E.coli ini.
OBATNYA ADALAH seperti di bawah ini.
Nama obat (antibiotik) Keberkesanan Obat terhadap jenis Penyakit %
Polimyxin B keberkesanannya 90%
Gentamicin keberkesanannya 80%
Colistin Keberkesanannya 66%
Minocycline Keberkesanannya 65%
Norfloxacin keberkesanannya 60%
Chloramphenicol Keberkesanannya 36%
Kanamycin Keberkesanannya 29%
Streptomicyn Keberkesanannya 18%
Trimethoprim + sulfa Keberkesanannya 13%
Ampicillin Keberkesanannya 12%
Tetracycline Keberkesanannya 11%
Enthromycin Keberkesanannya 6%
Nah kita bisa melihat urutan keberkesanan di atas, maka Sesuaikan lah dengan kemampuan anda, jangan sekiranya membeli obat tidak sesuai dengan jenis penyakit yang sedang menyerang ayam anda.

oleh karena itu, semoga tulisan ringkas dan sederhana ini bisa membantu untuk anda yang sedang membutuhkan informasi pengobatan dan peternakan ayam.

di artikel yang akan datang, saya akan menyampaikan beberapa jenis penyakit dan obatnya, seperti
http://signatures.mylivesignature.com/54487/281/1C7EAE62B1EA9629FA3B80F4C594D409.png
·  Escherichia Coli 63% (yang ini sudah atau yang sedang di bahas di atas, jadi sisanya tinggal yang di bawah ini)
·  Staphylococcus aureus 10%
·  Sreptococcus spp. 9.1%
·  Staphylococcus epidermidis 8%
·  Pasteurela spp 6%
·  Pseudomonas aeroginosa 4%
Salam semoga bisa bermanfaat

Penyakit ayam jenis asites atau dalam bahasa inggris nya Ascites, Biasanya penyakit ini di pengaruhi oleh vaktor pengudaraan yang kurang baik, yang terpenting adalah dari vaktor kurang nya pasokan oksigen yang ada di dalam kandang, dan seterusnya akan menimbulkan kekurangan oksigen atau udara yang sehat di dalam kandang, jadi secara kasarnya ayam akan menghirup udara kotor setiap harinya, dan lambat laun terjadilah penyakit asites terhadap ayam tersebut.

Dari pengalaman yang ada, kepastian besar penyakit asites ini terjadi karena system ventilasi yang kurang baik, misalkan ventilasi ayam yang berumur 2 minggu sampai 3 minggu cukup di kasih kelajuan angin sekitar 1.8mps, dan selanjutnya pada umur 3 ke 4 minggu, pada siang hari bisa di beri kelajuan udara sekitar 2.1mps.

Jadi kelajuan angin di dalam kandang sangat mempengaruhi keberhasilan terhindarnya dari penyakit asites ini, tetapi hati2 jika kelebihan udara juga akan menimbulkan efek yang lain terhadap ayam, jadi tetap harus ada dalam patokan "Standard speed".

Penyakit asites biasanya terjadi di kawasan dataran tinggi, tetapi tidak demikian kawasan yang rendah tidak akan terjadi penyakit ini?? kita harus tetap waspada, mengingat segala penyakit masa kini semakin cepat menular dari tempat yang satu ke tempat yang lain, ada yang melalui vektor panggerak, adan ada juga yang melalui segi penyampaian penularan yang lain.

Penyakit asites ini bisa mengakibatkan kematian sebanyak 1-2% dari jumlah ayam keseluruhan (di dalam kandang).

Tanda-Tanda:
  • Kematian yang sangat mendadak
  • dispnoea
  • terlihat perut ayam membesar
  • perut kembung seperti masuk angin
  • ayam murung
  • dll
Hasil dari pembedahan:
  • Penebalan sisi kanan miyocardiyum
  • pelebaran ventrikel
  • otot mengejang
  • paru-paru dan usus sesak
  • pembengkakan terjadi di bagian hati
  • ascites
  • Pericardial effusion
Perawatan:
  • Menigkatkan kualitas ventilasi (pengudaraan) di ingkungan kandang, usahakan kandang selalu segar dari udara.
  • udara tetap hidup di dalam kandang (jangan sampai kipas mati)
  • Berikan vitamin C 500ppm, kasusu ini telah tercatata berhasil di amerika.
Pencegahan:
  • ventilasi yang baik, termasuk di dalam mesin tetas (sewaktu telur di tetaskan), dan sewaktu pengantaran dari pihak penjual bibit (anak ayam) sampai tiba di lokasi Pembeli (anak ayam).

Terimakasih seboga bisa membantu.
salam

Dalam meningkatkan biosecurity
tidak hanya di wilayah kandang saja, jadi pelaksanaan pengamanan dari segi bio, harus juga di antisipasi dari semua penjuru dan bagian di sebuah perusahaan peternakan tersebut, demi berkembangnya perusahaan yang berjuang di bidang peternakan, jadi harus secara bersungguh-sungguh dalam memahamii dan menjalankan proses biosecurity dengan baik dan benar.
ADAPUN tempat yang harus di perhatikan adalah sebagai berikut:
  1. Gerbang Utama: Di lokasi ini yang bertanggung jawab adalah Watch Man (satpam)
Gerbang utama adalah tempat yang paling penting harus di perhatikan, disini adalah tempat umum dimana semua orang dan berbagai kendaraan asing bisa masuk ke lokasi peternakan sebelum memasuki kawasan yang lain, DEMI KESELAMATAN KESEHATAN yang harus di lakukan adalah:
  • Tugas satpam adalah harus mencatat, Semua Personal atau orang, dan mobil yang keluar masuk melalui pintu ini harus mengisi buku tamu, yang harus di catat adalah: waktu masuk, number mobil, berapa orang di dalam mobil tersebut, dan apa tujuan orang tersebut masuk ke dalam lokasi.
  • Termasuk pekerja, dan mobil yang datang dari luar Harus di persilahkan masuk ke tempat lokasi setelah di spray menggunakan disinfectants.
  • Tempat lokasi Foot Dip (celup kaki yang berisi air disinfectant) dan tempat lokasi penyemprotan mobil harus di bersihkan sehari sekali atau ketika air sudah kotor.
  • Siapkan seragam khusus untuk orang yang masuk kedalam lokasi sebuah peternakan, jadi sebelum mereka masuk ke dalam, harus mandi terlebih dahulu, dan mengganti pakaian mereka dengan yang sudah di persiapkan tadi, tapi dengan catatan pakaian tersebut harus bagus dan bersih , demi kenyamanan si pengguna.
  • Orang yang membawa mobil kedalam lokasi peternakan (selain lokasi kandang) jangan di persilahkan membawa mobil kedalam lokasi kandang walaupun ada tujuan apa? Gunakan mobil dalam yang sudah di persiapkan.

  1. Di daerah office, yang bertanggung jawab adalah HC (health Control- vaccinator) , Bersihkan lingkungan yang berhubungan dengan penempatan vaksin (di office) gunakan disinfectant seminggu sekali,
  2. Di Gerbang masuk yang menuju ke lokasi kandang (main entrance shower)
    1. Semua Mobil yang masuk dan keluar harus melalui ruangan yang menggunakan auto spray dengan disinfectant,
    2. Disinfectant harus dig anti jika lokasi vehicle dip di ketahui sudah kotor, dan perhatikan dosis yang digunakan adalah dosis yang dianjurkan oleh perusahaan yang membuat disinfectant tersebut.
  3. Di Tempat pemeliharaan D.O.C (untuk yang menggunakan system Multy Age), Yang bertanggung jawab disini adalah: Leader flock, Assistant Leader, vaccinator, supervisor, dan veterinarian (dokter Hewan)
    1. Semua barang yang banyak digunakan di kawasan D.O.C harus melalui disinpeksi sebelum di gunakan atau masuk ke kandang yang masih muda tersebut, apabila menggunakan barang dari luar (lokasi selain di kawasan tersebut atau barang baru) seharusnya di cuci terlebih dahulu dan disinfeksi, selanjutnya fumigasi.
    2. Pastikan orang yang mau masuk ke dalam kandang yang ayamnya masih berumur di bawah 18 minggu harus mandi terlebih dahulu (tanpa terkecuali), dan menggunakan pakaian, sepatu but, yang sudah di sediakan khusus untuk orang yang mau masuk kedalam kandang,
    3. Sepatu dan pakaian yang di pakai di dalam kandang, pastikan jangan di pakai untuk kerja di luar kandang, sepatu dan pakaian harus tetap terpisah, jangan bercampur-aduk (baju dalam dan baju luar) untuk menghindari kontaminasi penyakit dari luar ke dalam.
    4. Orang yang masuk kedalam harus memasuki ruangan auto spray (dimana ruangan ini secara otomatis menyemburkan disinfectant) ketika orang masuk kedalamnya.
    5. Foot dip (atau tempat cuci kaki yang berada di dalam kandang) harus tetap bersih, dan gunakan dosis yang sudah di tetapkan, ganti dengan secepatnya jika foot dip tersebut sudah kelihatan kotor, karena apabila kotor, larutan disinfectant tidak akan bekerja secara maksimal,
    6. Seragam yang di gunakan untuk brooding di dalam kandang grower tersebut harus di rendam terlebih dahulu dengan menggunakan disinfectant sebelum di cuci.
    7. Jangan menyimpan barang yang tidak di perlukan di dalam kandang tersebut, simpan barang yang di perlukan saja, karena barang yang tidak di perlukan apabila terus disimpan di dalam maka benda tersebut akan kotor dan kemungkinan akan menjadi tempat penyakit.
  4. Di kandang yang sudah sudah bertelur atau yang di sebut kandang layer (atau ayam yang berumur 23 sampai 65 minggu) untuk ayam jenis layer dan PS (parent stock). Yang bertanggung jawab disini adalah, supervisor, leader flock, dan assistant.
    1. Nest box atau sangkar yang akan di gunakan untuk bertelur harusnya di spray terlebih dahulu dan baru boleh di tempatkan di dalam kandang.
    2. Masukan nestbox atau sangkar kedalam kandang ketika ayam berumur 16 minggu, dengan tujuan ayam harus sudah belajar sebelum ayam memasuki umur layer (masa bertelur umur 23-65 minggu), dengan demikian ayam sudah belajar secara perlahan dan bertahap yang nantinya akan mengurang atau meminimalis telur lantai, karena telur lantai tidak akan di gunakan untuk H.E (hatching egg) telur yang layak tetas.
    3. Gunakan sekam untuk mengisi nestbox atau sangkar, gunakan sekam yang masih baru, jangan gunakan sekam bekas, karena sekam yang tidak layak pakai akan mengakibatkan kontaminasi secara langsung, dimana telur akan melakukan kontak langsung dengan sekam ini.
    4. Ketika ayam berumur 40 minggu, ganti lah sekam nestbox dengan sekam baru, dengan tujuan ketika umur ayam 40 minggu pastinya nestbox sudah kotor, dengan melakukan penggantian sekam tersebut maka kontaminasi telur yang berakibat dari sekam kotor akan bisa terisolasi dan di kurangi,
    5. Untuk kandang tertutup dan menggunakan system dark out( kandang yang tertutup dengan tirai hitam, dan hanya menggunakan penerangan 8jam di siang hari, tanpa menggunakan sinar matahari) seharusnya membuka tirai hitam tersebut ketika ayam berumur 20 minggu, gunakan penerangan menggunakan lampu dan sinar matahari.
  5. PEKERJAAN YANG HARUS DI LAKUKAN RUTIN (DIDALAM KANDANG)
    1. Bersihkan pipa untuk ayam minum (nipple line), tankki air, dan flushing dengan menggunakan Hi-Chlone setiap 2 minggu sekali, yang bertujuan untuk menghindari tumbuhnya bio-film (kotoran yang menempel di dalam pipa nipple, yang nantinya akan berwarna hijau itu yang disebut bio-film).
    2. Apabila anda menggunakan manual feeder atau yang biasa di sebut, "tempat makanan secara manual" mau yang di gantung atau yang berbentuk talang )linear feeder), bersihkan seminggu sekali dan cuci, karena feeder adalah barang yang sangat berbahaya jika tidak dirawat kebersihan-nya, ketika feeder kotor berkemungkinan besar ayam akan cepat terserang penyakit, yang di sebabkan dari micro bacteri yang tumbuh dan berkembang biak di feeder tersebut, maka hindari pemakaian feeder kotor.
    3. Bersihkan cooling pad( coolingpad adalah sebuah system dimana akan berfungsi jika suhu di dalam kandang semakin panas) fungsinya adalah untuk menurunkan atau menstabilkan suhu, ketika suhu di dalam kandang melebihi panas 29,5 derajat selcius, maka coolingpad akan berjalan dengan membawa suhu yang relative rendah, dengan demikian suhu di dalam kandang akan stabil kembali. Dengan program ini maka bersihkan cooling pad setiap 2minggu sekali, karena apabila coolingpad kotor, atau bak collingpad kotor, secara langsung akan membawa penyakit ke dalam kandang dan menyeluruh kandang akan terkontaminasi, karena coolingpad adalah dimana sumber udara masuk secara bebas. Maka hindari coolingpad dan bak coolingpad kotor. Ketika sudah di bersihkan campurkan disinfectant kedalam bak coolingpad tersebut.
    4. Untuk yang menggunakan kipas blower atau exhaust fan, bersihkan kipas ini secara teratur seminggu sekali, maka jika terjadi kipas kotor, kipas tersebut akan berat, dan fungsinya akan menurun, ketika fungsi kipas menurun atau semakin lambat, maka aliran udara di dalam kandang akan semakin lambat, dengan aliran udara lambat, amoniak akan meningkat, gejala gangguan pernafasan akan terjadi setelah beberapa hari, maka kipas utama harus tetap bersih supaya bisa berfungsi dengan baik. Jangan biarkan ammoniac di dalam kandang melebihi 50ppm, jika terjadi ammoniac tinggi maka langkah yang harus di lakukan adalah dengan mengganti sekam, bersihkan kipas, hindari sekam basah dikandang, dan menabur kapur di bawah slat, untuk mengeringkan lokasi yang basah.
    5. Balik sekam setiap hari, untuk menghindari sekam lembab dan basah, dengan membalik sekam maka ammoniac yang ada di dalam sekam akan terbawa oleh angin kipas keluar, dengan demikian jika ammoniac rendah ayam lebih jauh dari menderita peyakit pernafasan. Gunakan kapur jika di perlukan.
    6. Bersihkan debu yang ada di dalam kandang, bersihkan tiap hari, karena debu sumber penyakit pernafasan, dan sumber penyakit lainnya.
    7. Buang atau afkir ayam yang sakit, dan jangan membiarkan ayam sakit tinggal di dalam kandang, seleksi ayam yang sakit setiap hari dan ayam yang tidak layak telur. Maka jika ayam sakit terus tinggal di dalam kandang, maka penyakit tersebut akan cepat menular ke ayam yang lebih sehat. Maka segera-lah seleksi dan buang ayam yang sakit sebelum menjadi vector penyebab menularnya penyakit ke ayam yang lain.
    8. Cuci tangan anda sebelum dan sesudah melakukan seleksi telur, dengan tujuan untuk tetap bersih, maka jika telur tetap bersih maka kualitas telur tersebut akan lebih bagus untuk dijadikan telur tetas.
    9. Lakukan pemberian racun tikus di dalam kandang 2 minggu sekali, karena tikus adalah sumber penyakit, jika tikus semakin banyak populasi nya di dalam kandang, maka kemungkinan besar penyakit yang akan di timbulkan dari tikus tersebut semakin besar, sebagai contoh, tikus akan mengambil makanan ayam atau memakan makanan ayam dari feeder, ketika tikus memakan makanan, tikus akan sambil mengeluarkan kotoran (berak) dengan demikian ayam yang memakan tai tikus teersebut akan menderita sakit, sperti salmonella pullorum, dan lain-lain, maka lakukan lah pemberian racun secara teratur di dalam kandang.
    10. Ketika ada ayam yang mati di dalam kandang, maka segera ayam tersebut keluarkan dari kandang, dengan pastinya, ayam yang mati tersebut adalah ayam yang sudah sakit, untuk menghindari penularan penyakit dari ayam yang meti tersebut maka harus segera membuang ayam yang mati secara langsung.
    11. Spray atau semprot lokasi kandang (bagian luar kandang) seminggu sekali, dengan menggunakan disinfectant secara teratur.
  6. VAKSINASI-ORANG YANG BERTANGGUNG JAWAB ADALAH VAKSINATOR, SUPERVISOR, LEADER FLOCK DAN ASSISTANT LEADER.
    1. Ikuti biosecurity
      yang sudah di tetapkan,
    2. Sebelum melakukan vaksinasi, dari office atau dimana tempat vaksin di simpan, maka cara membawa vaksin harus benar.
      1. Perhatikan dan catat kadaluarsa vaksin, jika vaksin sudah kaladuarsa (expired) maka jangan gunakan vaksin tersebut, gunakan vaksin yang belum kadaluarsa, hindari pemakaian vaksin jika kadar kadaluarsa nya kurang dari satu bulan.
      2. Ketika vaksin sebelum di masukan ke tempat vaksin (mungkin termos vaksin-untuk membawa vaksin dari tempat penyimpanan ke kandang) maka satu jam sebelum vaksin disimpan, sebaiknya termos tersebut di isis dengan es batu, dan pastikan di dalam termos vaksin yang berisi es batu tersebut suhunya di bawah 2 drajat Celsius jangan melebihi 5 drajat. Karena jika vaksin di simpan di suhu yang panas maka vaksin live itu akan mati, dan tidak layak untuk di gunakan, untuk itu agar vaksin tetap hidup dan layak di gunakan maka kita harus menyimpan vaksin itu dengan suhu 1-5 drajat celcius.
      3. Vaksin-lah ayam yang sehat saja, jangan memvaksin ayam yang sakit, karena ayam yang sakit tidak akan menerima reaksi dari vaksin tersebut
    3. Ketika selesai vaksin, vial vaksin(botol vaksin) seharusnya jangan di buang sembarangan, bawa botol bekas vaksin tersebut ke tempat dimana anda menyimpan vaksin tersebut.
    4. Rebus botol vaksin tersebut dengan menggunakan air panas, dengan tujuan untuk memastikan vaksin itu mati, dan buang lah ke tempat sampah yang jauh dari lokasi kandang.
    5. Jika anda mempunyai sisa vaksin, maka sisa vaksin trersebut jangan di buang di sembarang tempat, campur sisa vaksin tersebut dengan disinfectant dan rebus dengan menggunakan air panas lalu buang ke tempat sampah yang jauh dari lokasi kandang.
  7. Tempat Post Mortem
    1. Tempat ini adalah tempat untuk membedah ayam yang sakit atau ayam yang sudah mati untuk mengetahui penyakit apa yang di alami oleh ayam tersebut. Maka langkah-langkah biosecurity
      yang harus di perhatikan adalah:
      1. Ketika membawa ayam mati tersebut ke tempat post-mortem mungkin menggunakan mobil, maka mobil tersebut setelah membawa ayam yang mati, harus segera di bersihkan dan di cuci dengan menggunakan disinfectan, untuk menghindari penularan terhadap kandang yang lain.
      2. Gunakan sepatu dan seragam terpisah, jadi jangan menggunakan seragam sembarangan ketika melakukan pembedahan, pakai lah seragam yang sudah di sediakan oleh pihak perusahaan.
      3. Ketika sudah melakukan pembedahan, buang ayam tersebut atau bakar dengan menggunakan (incinerator) atau kubur, dan taburkan kapur beserta di sinfectant (jika anda mengubur ayam mati)
      4. Orang yang sudah melakukan pembedahan ayam, jangan masuk lagi ke dalam kandang, tanpa terkecuali. Sebaiknya anda melakukan pembedahan ayam di waktu akhir kerja anda, atau di sore hari, jadi setelah selesai kerja (post mortem) anda langsung pulang dan jangan melakukan kontak langsung terhadap ayam-ayam yang masih hidup.
    2. Spray tempat postmortem setiap hari dengan menggunakan di sinfectan, untuk menghindari penyebaran penyakit ke tempat atau kawasan kandang ayam.

Terimakasih, demikian tahap biosecurity
yang kedua ini, biosecurity yang pertama adalah
ternak dan biosecurity

semoga bisa membantu
Salam.


Intermezo dulu.!!
Saya menulis artikel di hari ini, adalah masih menggunakan Microsoft office word 2007 dengan New blog post, Perasaan saya sangat kecil hati karena tidak bisa masuk atau login Ke blogger (dasbor saya) entah ada masalah apa??? Ini hari yang ke 3, sebelumnya saya mengalami yang sama di Postingan sebelumnya. menulis artikel menggunakan word, Ok sih…. !!! tapi gak enak, gak bisa memasukan foto dan gambar Dan tidak bisa mengedit yang lainnya. ada fasilitasnya untuk masukan foto dan lain-lain… tapi gak ke upload… !!! Mungkin cara-nya yang belum bisa… ok itu hanya unegk-unegk saya yang masih belum bisa masuk ke dasbor….???
Kita kembali ke permasalahan penyakit yang sering terjadi di lingkungan ayam yang berumur dari 16 minggu lebih.. biasanya di usia Layer.. yang pastinya penyakit hati bengkak atau biasa di sebut fattyliver ini bukan terdapat di ayam broiler yang hanya berumur 5 sampai 6 minggu…!!! Tapi hanya kadang-kadang saja terjadi, Oleh karena itu fatty liver atau hati bengkak sering di temui di ayam yang berusia Fra laying… dan laying "laying adalah" (umur 23 minggu sampai 65 minggu)
Yang menyebabkan terjadinya penyakit hati bengkak adalahAvian leucosis viruses (RNA retroviruses) Virus ini menular melalui berbagai transmisi penting.. yaitu penularan secara vertical (penularan vertical adalah penularan secara langsung dari ayam ke ayam, atau dari induk ke anak)
Ketika ayam yang terkena penyakit ini biasanya dapat di lihat Melalui reaksi atau efek dari penyakit tersebut…. Seperti:
  • Ayam terlihat lebih pucat dari biasanya…. Nampak dari muka-nya.
  • Penurunan ayam secara drastic, dan mengalami kekurusan yang cepat.
  • Menurun-nya produksi telur.
  • Meningkatnya ayam yang Terpaksa di afkir atau di buang sebelum waktunya untuk mencegah penularan secara horisontal, karena mengalami masalah secara fisik yang jelek kurus dan lain-lain.
  • Kalau ayam belum mati di saat ini, akan mengakibatkan tumor di bagian dalam, dan bisa kelihatan dari bagian perut ayam menjadi membesar.
  • Tumor yang sering terjadi pada organ reproduksi, paru-paru, hati, limpa, jantung, ginjal,, dan sumsum tulang.
Sekelompok virus yang umum nya di temukan di peternakan unggas sekitar tahun 1994-1999 secara meluas di seluruh antero dunia peternakan, tapi kini hampir jarang terlihat yang terkena penyakit ini, ada juga tidak sampai mengakibatkan mortality atau kematian yang bisa merugikan pihak perusahaaan yang mengelola peternakan tersebut, di karenakan pemberantasan oleh pihak-pihak peternakan tertentu yang memperbaiki kualitas ayam-ke ayam semakin membaik, jadi kisah penularan virus ini sudah jarang yang vertical (dari induk ayam ke anak ayam) Tetapi bukan berarti harus lengah, dan harus hati-hati siapa tahu suatu saat akan terjadi, kalau kita lengah.
Leukosis limfoid virus, adalah virus RNA dalam keluarga Retrovirus. Di dunia peternakan virus ini sudah terbiasa di kenal, karena virus ini di tularkan melalui telur dari Peternak komersial. Yang memproduksi anak ayam atau yang biasa di sebut Day Old Chick (DOC)
Cara penularan:
  • Menyebar melalui telur (yang akan di proses menjadi ayam komersial)
Tes ELISA Juga bisa mendeteksi baik antigen (p27) dan antibody terhadap virus jenis J
test Elisa biasanya di lakukan hanya di laboratorium oleh Ahli di bidangnya.
Mohon maaf Postingan kali ini saya tidak bisa memasang gambar atau foto untuk memperjelas kasus penyakitnya. Karena masih belum bisa login ke dasbor..
Sekian Dan salam


Di tulis Oleh © Admin:Informasi peternakan ayam Jumat, 18 September 2009
1
http://i35.tinypic.com/1434oj.jpg

Kejadian:
Lalat ini banyak terdapat di kawasan zona iklim tropis. lalat ini mempengaruhi semua species unggas, dan juga mempengaruhi semua umur unggas.

Penyabab dari :
lalat hitam (keluarga simuliidae) species ini juga banyak terdapat di peternakan
  • Ayam turkey.

http://i33.tinypic.com/2rnhdg1.jpg
Dan juga banyak terdapat di peternakan kerbau,
lalat ini akan menyengat dan menghisap darah dari mangsanya, kalau dalam bahasa sunda lalat ini biasa di sebut dengan piteuk.

Pengaruhnya:
Kalau menyangat manusia atau menyengat unggas peliharaan, maka kita akan merasa sakit, dan mengalami bengkak di bagian yang di sengat, rasa sakit, gatal, tetapi ketika dia menyengat kita tidak tahu, soalnya tidak akan terasa, rasa sakit dan gatal akan terasa setelah beberapa menit kemudian.
kalau tisak segera di suntik dengan anti racun, maka akan terasa sakit yang lama, kira-kira selama 4 hari berterusan, kalau tidak segera di obati, akan menyebabkan anemia, begitu juga kalau terjadi kepada hewan peliharaan kita, sepertia ayma dan sejenisnya, akan menyebabkan anemia terhadap ayam yang disengat, lalat hitam ini setelah menyengat akan menularkan darah protozoan parasites seperti leucocytozoon yang akan menyebabkan
Avian malaria.

Ringkasan:
Lalat hitam, Piteuk (masih dal keluarga simuliidae), lalat tersebut berprilaku serupa dengan nyamuk, yaitu menghisap darah dari korban, lalat ini lebih besar dari lalat biasanya, mempunyai tubuh yang kekar, lalat hitam ini lebih dari 20 species yang telah tercatat yang sering menyerang peternakan unggas, lalat ini biasanya akn menyengat di siang hari, bukan di malam hari, dan akan menyebabkan rasa sakit, nyeri, gatal, dan mengakibatkan bengkak pada bagian yang di sengat, dan kalau tidak segera di obati, hewan yang di senga takan mengakibatkan anemia yang parah di kalangan peternakan unggas.
Lalat hitam ini berkembang biak di kawasan air yang tergenang dan mengalir, seperti anak sungai kecil, irigasi, dan system saluran air lainnya, lalat hitam ini akan bertelur di batu, ranting, kayu, daun-daunan, atau tumbuhan yang ada di sekitar air tersebut, telur-telur tersebut akan menetas sekitar beberapa hari.

Perawatan dan control:

Untuk mengontrol lalat ini, akan lebih sulit, soalnya hama penyakit ini berkembang biak di saluran sungai, walaupun tempat peternakan kita agak jauh dari kawasan perairan, maka lalat ini ketika musim menetas akan mencari kawasan yang berbau (mengikut naluri lalat).
Kalau di daerah amerika utara, pemerintah setempat mengambil tindakan untuk menghapus hama ini, yaitu dengan menyemprot semua kawasan perairan dengan menggunakan Helikopter,
Program tersebut di lakukan sebulan sekali untuk menghindari pertumbuhan Lalat dan Sekaligus menghambat perkembang-biakan nyamuk di kawasan perairan amerika utara, tapi dengan catatan tidak membunuh Ikan yang hidup di kawasan perairan tersebut....... hhhmmmmm, jadi iri ya sama pemerintahan amerika,...!!!!

Pencegahan Ketika Lalat hitam Banyak dikawasan Kandang:

Pencegahan ketika lalat sudah memasukai kawasan
kandang, maka kita harus sangat hati-hati dan teliti, kita juga bisa menggunakan aerosol (kalau kandang kosong), atau obat yang berfungsi sebagai anti serangga, dan tujuannya untuk membunuh telur lalat yang ada di dalam kawasana kandang.

Catatan:
Hindari lantai basah, jangan lantai atau sekam di biarkan basah, soalnya lalat ini akan betah di kawasan yang lembab, apalagi di kandang ayam, atau jangan sampai kawasan bawah kandan/slat basah, jika kawasan slat basah, kita bisa menggunakan kapur, taburlah kapur (kering tanpa air) di setiap kawasan yang basah, tapi hati-hati jika anda menabur kapur di lantai, usahakan ayam jangan sampai memakan kapur tersebut. soalnya kalau ayam memakan kapur yang berlebihan, maka efek negative nya adalah ayam tersebut akan menghidap sakit ginjal.
Untuk di dalam kandang coba anda gunakan Virkon's dengan di semprot di kawasan yang kira-kira terdapat banyak telur lalat. Untuk catatan, penyemprotan
di dalam kandang (yang ada aymnya) usahakan giring dulu ayam tersebut, kemudian setelah ayam menghindar, Baru-lah penyemprotan di lakukan.

Untuk ayam yang sudah bertelur :
Hindari telur jatuh ke bawah lantai, atau slat, jika ada telur pecah di kawasan nest-box atau sangkar telur, maka harus segera di bersihkan. untuk penjagaan lakukan lah penyemprotan seminggu sekali dengan menggunakan anti bakteri yang terdapat di kawasan anda.

Dan amlkan
Biosekurity di dalam peternakan anda secara disiplin.
Terimakasih


Penyakit ayam jenis NDV (Newcastle disease virus) atau Biasa terkenal di kalangan masyarakat awam adalah dengan bahasa Telo, jenis penyakit ini penyebabnya adalah virus strain A (paramixo viruses),

Tanda-tanda nya adalah :
Gejala gangguan syaraf, sayap jatuh terkulai dan tidak aktif, ayam sukar berdiri seperti kehilangan control, lehernya terpuntir (berputar) gejala ini muncul beberapa hari setelah penularan penyakit diare, sukar bernafas, seandainya ayam sudah bertelur dan terserang virus ND ini yang pastinya produksi telur menurun secara drastis.

NDV - Telo, Kalau dalam bahasa istilah nya pseudovogelpest, pseudo powl plague, infeksi menular yang sampai sekarng sangat membahayakan jika sampai menyerang peternakan unggas,

Di Indonesia NDV pertama kali di temukan pada tahun 1926 oleh kranevelt doyle, kemudian dia memberi nama newCasle disease, yang berasal dari kata "Newcastle On tyne" (nama daerah di inggris) yang terjangkit serupa di indonesia pada waktu itu, penemuan Doyle mengenai NDV / telo di indonesia itu di publikasikan melalui british Veterinary,

Penyebab Penyakit ND atau telo

Nd/Telo disebabkan oleh virus golongan Paramyxo yang mempunyai struktur RNA, Virus ini bersipat menggumpalkan sel-sel darah merah ayam.

Virus NDV/Telo terbagi jadi 4 strain, yaitu:
  1. Strain Velogenik Type Asia.
  2. Strain Velogenik Type Amerika.
  3. Strain Metogenik, misalnya kumarox, mutkeswar, roikin.
  4. Strain Tentogenik, Misalnya ND Lasota, virus jenis ini mudah sekali di musnahkan dengan menggunakan disinfektan.
Gejala penyakit ND atau Telo

Pada masa inkubasi, atau ketika telur masih di dalam penetasan (karena ini penyakit yang di sebabkan oleh virus, maka sewaktu masih telor pun sudah terserang penyakit, penyebabnya, kalau didapati pada masa inkubasi, masalah besar yang harus di selesaikan adalah dari INDUK ayam) , Rata-rata pada umur 5 sampai 6 hari, penyakit terus berjalan hingga sampai 14 s/d 16 hari, Sesuai dengan tingkat keganasan virus yang menulari atau meng-inveksi ayam tersebut.
Akibat serangan ND, ayam akan menderita diare, sehingga tinja atau kotoran menjadi encer,
dan berwarna hijau, Kenapa terjadi diare pada masa permulaan terkena virus? jawabannya adalah,
http://i26.tinypic.com/2lbce34.jpgKarena-nya akibat dari usus yang mengalami Perlukaan atau terluka, tinja ini merupakan sumber Penularan dari ayam yang tertular ke-ayam yang sehat, sehingga kalau tidak cepat ditangani, maka akibat yang akan vatal adalah, semua ayam yang antibody-nya lemah akan mempunyai kemungkinan besar terjangkit dengan mudah, karena mengandung virus Paramixo penyebab ND,
Jika usus di sayat, atau di bedah akan terlihat jelas, bahwa permukaan mengalami luka berwarna hijau Tua seperti lumut.

Catatan : dalam pembedahan penyakit
ND sering di kelirukan dengan berbagai jenis penyakit yang hampir serupa tanda-tanda nya, seperti penyakit Infectious Bronchitis (IB) , ILT (laryngo), CRD (penyakit pernafasan) dan Avian Encephalomiyelitis).

Bagaimana ND bisa menular dari kandang yang satu Ke kandang Yang lain?
Kalau penularan masih di dalam satu kandang adalah, melalui kontak langsung dari ayam yang sakit dengan ayam yang sehat, lalu bagaimana kalau penularan-nya sampai bisa ke kandang yang posisinya agak jauh?

Penularan ini biasanya melalui tiupan arah angin, burung liar, atau tikus, atau ketika pekerja bergerak dari kandang ayam yang sakit ke kandang ayam yang sehat, virus bisa nempel di sepatu pekerja, atau di baju, di badan dan material lainnya yang pernah ikut terbawa ke kandang yang sakit, jadi pekerja sangat-lah penting untuk engerti
biosekurity, jadi terjadilah penularan penyakit,

Pengobatan:

Sampai saat ini belum ada obat untuk menyembuhkan penyakit ini,
karena itu sangat berbahaya, jangan khawatir kita bisa menghindari serangan virus ini dengan mengamalkan
bio-sekurity secara pencegahan sebelum terjadi di lapangan kerja.

demikian semoga bisa di fahami
Salam

Di tulis Oleh © Admin:Informasi peternakan ayam Sabtu, 05 September 2009
8
http://t0.gstatic.com/images?q=tbn:G4HMCtbuYmRiAM:http://img.alibaba.com/photo/246739396/Tylosin_injection20_.jpgUntuk mengobati ternak, kita harus cermat dan tepat Dalam Pemilihan Antimikrobial, Jenis -Jenis antibiotik, Unsur utama dalam keberhasilan pengobatan Penyakit unggas adalah, ketepatan obat yang di berikan mengikuti apa penyakit yang sedang di derita. Untuk artikel ini saya sengaja sharing kepada anda semua, barangkali anda ada yang mau mengetahui nya,
Perawatan di bawah ini yang akan saya lampirkan, adalah pengobatan umum yang sudah di kenal di seluruh dunia yang pastinya sama. Untuk sobat yang ingin mengobati ayam, kenali dulu ayam tersebut kira2 mengidap penyakit apa. untuk me-ngobatinya silahkan ikuti panduan di bawah ini.
Panduan dibawah ini, tidak hanya untuk broiler, melainkan semua jenis unggas boleh menggunakan-nya.

Untuk Penyakit Colisepticamia (Colibacillosis) sangat efektip bila di kasih kombinasi obat seperti di bawah ini:
  • Quinolono (enrofloxacin, norfloxacin)
  • Trimethoprim sulphadiazine
  • Amoxicillin
  • Tetracycline/Doxycycline
  • Norfloxacin + TMP - Sulphadiazine
  • Flumequine + Doxycycline
  • Amoxicillin + Erithromycin
  • Tylosin + Tetracycline
  • Tylosin + Colistine
  • Tylosin + TMP + Sulphadiazine
  • Norfloxacin + Tetracycline/Doxycycline
penyakit chronic Respiratory Disease (CRD) atau Mycoplasmosis, sangat efektip bila dikasih obat/antibiotik seperti di bawah ini:
  • Quinolono
  • Tylosin
  • Lincomycin-Spectinomycin
  • Tetracycline
  • Doxycyline
  • Tiamulin
Penyakit Cronic Respiratory Disease Complex (CCRD) sangat tepat bila di kasih obat, atau antibiotik deperti di bawah ini:
  • Quinolono
  • Tetracycline
  • Doxycycline
  • Spectinomycin
  • Lincomycin-Spectinomicyn
  • Tylosin-TMP+sulphadiazine
Penyakit Fowl Cholera Sangat tepat bila di beri antibiotik seperti di bawah ini:
  • Quinolono
  • Tylosin
  • Sulfamonomethoxine
  • Trimethoprim sulphadiazine
  • Amoxicilline
  • Spectinomycin
  • Streptomycin
Penyakit Stapylococcosis Gunakan antibiotik seperti ydi bawah ini:
  • Quinolono
  • Trimethhoprim sulphadiazine
  • Amoxycillin
  • Penicillin V
  • Tylosin
  • Lincomycin
  • Tetracline
Penyakit Infectious Coryza, sangat tepat bila di kasih antibiotik seperti di bawah Ini:
  • Quinolono
  • Trimethhoprim sulphadiazine
  • Shulfamonomethoxine
  • Spectinomycin
Penyakit Yolk sac Infection (infeksi pada kuning telur) sebaiknya sangat tepat bila menggunaka antibiotik seperti di bawah ini :
  • Quinolono
  • Trimethhoprim sulphadiazine
  • Amoxycillin
  • Tetracycline
Penyakit bacteria Enteritis Sangat tepat bila di kasih antibiotik seperti di bawah ini:
  • Trimethhoprim sulphadiazine
  • Amoxycillin
  • Penicillin V
  • Tetracycline
  • Neomycin
  • Colistine Sulphate
Penyakit Necrotic Enteritis, Sebaiknya Gunakan anti biotik Seperti Di bawah Ini:
  • Amoxycillin
  • Penicillin V
  • Tylosin
  • LIncomycin
  • Bacitracin
Penyakit Salmonellosis (salmonela) Sebaiknya gunakan obat/antibiotik seperti di bawah ini:
  • Quinolono
  • Trimethroprim Sulphadiazine
  • AMoxicillin
  • Tetracycline
  • Neomycin
Penyakit Infectious Synovitis Sebaiknya gunakan antibiotik seperti di bawah ini Untuk Mengobatinya:
  • Tetracycline
  • Macrolide (Tylosin, Erythromycin, Spiramycin, Tilmicosin)
  • Quinolono
Penyakit Coccidiosis / Koksi, Sebaiknya gunakan antibiotik seperti di bawah ini:
  • Amprolium
  • Sulphaquinoxaline, Sulfamonomethoxine, Sulfachlorpyrazine
  • Toltrazuril
Penyakit Leucocytozoonosis sebaiknya gunakan anti biotik seperti di bawah ini :
  • Sulfamonomethocxine + trimethoprim
Penyakit ascariasis, Sebaiknya gunakan obat-antibiotik seperti di bawah ini:
  • Piperazine
  • Bendazole
  • Levamisole
  • Flubendazole
  • Mebendazole
Demikian panduan diatas, semoga bisa bermanfaat, dan sekaligus bisa membantu anda yang sedang membutuhkan, Untuk Informasi peternak yang berada di negara brunei darussalam, seperti saya ini, bahwa negara brunei tidak membenarkan menggunakan antibiotik-antibiotik seperti norfloxacin, enrofloxacin, Flumequine. tiga jenis antibiotik tersebut tidak terdapat di brunei.
Salam sejahtra Untuk anda semua.


Di tulis Oleh © Admin:Informasi peternakan ayam Selasa, 09 Juni 2009
7
http://tbn1.google.com/images?q=tbn:AXCVMi2SH_inKM:http://www.fao.org/docrep/003/t0756e/T0756E145.jpg
Pengenalan penyakit ayam jenis ENTERITIS NEKROTIK, MIKOTOKSIKOSIS, terhadap ternakan unggas
Dalam beberapa hari yang lalu, linkb97 telah mem-postingkan sebuah artikel tentang pengenalan penyakit unggas jenis ompalitis, koriza, dan CRD, apa itu ompalitis, koriza dan crd? dan bagai mana cara menanggulangi masalah penyakit ini? dan bagai mana cara menghindari nya, dalam arti, ada pepatah sedia payung sebelum hujan, dari pada harus ngobatin, karena masalah penyakit ini sangat merugikan usaha ternakan anda, nah ini ling nya
[disini], ok sob, beberapa penyakit yang sekarang linkb97 akan tuturkan yaitu: ENTERITIS NEKROTIK, MIKOTOKSIKOSIS, untuk itu bagai mana cara menanggulangi masalah tersebut ikuti selanjutnyaUntuk pengetahuan lebih lanjut kita akan paparkan satu persatu. diantaranya yaitu:

1. Enteritis Nekrotik

A. Penyakit akut ini, atau penyakit sangat berbahaya terhadap unggas ternakan anda, atau disebut penyakit kronik sekunder kepada jangkitan E.coli, Koksidiosis, atau dari air dan makanan yang sudah tercemar oleh virus tersebut, maka berhati2 memilih air atau makanan, karena air dan makanan penyebab terbesar dari terserangnya sebuah penyakit, dikarenakan air dan makanan secara langsung di konsumsi ayam tidak melalui vektor/penghubung lainnya.

B. Secara pintas dan dapat dilihat oleh mata kasar, jika unggas peliharaan terkena enteritis nekrotik, tanda-tandanya sebagai berikut: terutama bulu ayam kusut, ayam biasanya bulu halus dan mengkilap, tanda2 ke 2 yaitu, ayam menderita sakit mencret dengan kotoran agak berwarna gelap, kematian secara tiba2 kadang-kadang ayam yang terlihat sehat tiba2 mati, nah itu salah satu tanda ayam tersebut terkena penyakit ini, dalam satu kasus tidak dapat dikategorikan sebuah penyakit husus, karena 100% kebenaran dapat didapat setelah melakukan cek organ ke lab,

C. PM: Pm biasanya di sebut PostMortem atau juga bahasa lazim nya adalah oprasi di TKP, tanda tanda akan kelihatan adalah, Usus kecil mengembung dan menebal dari ukuran usus ayam normal, Permukaan usus dalamannya, ber-membran kekuningan, Kandungan usus-coklat dan dengan mengandung benda nekrotik

D. Apa yang harus dilakukan jika ada tanda2 seperti ini??? Anda bisa memeberikan rawatan dengan memeberikan Penicilin dan lincomycin

E. Untuk pencegahan:

Yang harus di perhatikan adalah kualitas makanan, jangan memeberikan makanan ayam dalam kapasitas banyak,jika ayam G/H/D atau gram han day, atau kalau di artikan, jumlah makanan ayam yang harus di berikan dalam jumlah makan/ekor, seperti contoh : ayam anda berjumlah 1000 ekor, jumlah makanan dari standard 120gram/hari jadi kira2 jumlah makanan nya adalah 1000ekor x 120gram = 12kg total makanan, oleh itu jumlah makanan yang harus diberikan 12kg jangan dikasih kan semua, dalam satu waktu, anda bisa membagikan makanan ayam bisa dalam 3 atau 4 kali dalam sehari, yang penting total makanan dalam sehari 12kg, apa kegunaannya jika anda memebagikan/memberikan makanan sampai 3 atau 4 kali? yang jelas, makanan anda akan habis dimakan oleh ayam, tidak menghambur,ayam akan berselera makan sepanjang hari, kalau selera makan bagus,pertumbuhan ayam akan sangat pesat, Terus apa kekurangan nya jika memeberikan total makanan dalam waktu sekali/sekaligus semua? pertama, selera makan ayam akan menurun, karena dengan total yang banyak ada didepan mata ayam, ayam sudah merasa kenyang duluan sebelum makan, ayam juga sama loh seperti mahluk hidup lainnya.... hehee... , kedua, makanan kalau tidak habis sampai 24 jam, sudah pasti makanan tersebut akan basi, makanan basi akan mengandung jamur yang sangat berbahaya terhadap ternakan anda. dan hasil terakhir sudah jelas kerugian akan menimpa pemilik ternakan tersebut. KEMUDIAN, untuk pencegahan selanjutnya, anda harus memeperhatikan keadaan lantai, atau seka yang ada di dalam kandang, jangan biarkan lantai/sekam dala keadaan basah,

2. Mikotoksikosis

A. Penyebab dari penyakit Mikotoksis adalah: Toksin atau racun yang di hasilkan oleh jamur, Subklinikal dan agak susah untuk di pastikannya, soalnya ini harus melalui test dari laboratorium

B. Kualiti bahan makanan mentah kurang bagus, Ini masalah bukan dari anda sebagai pemilik ternakan, melainkan dari pabrik pembuat makanan, Kemudian penyimpanana makanan di bawah suhu dan kelembaban yang tinggi, Contoh: misalkan jika menyimpan makanan dalam gudang yang beratap kan seng tanpa langit2, untuk kasus ini, makanan dalam karung suhu-nya akan meningkat sampai 40c, tapi tergantung ukuran tinggi, dalm ruang lebar dari gudang tersebut, Secara langsung bisa memeriksa makanan ayam sebelum memebrikan makanan tersebut kepada ayam, Seperti , ketika memebuka karung makanan coba masukan tangan anda kedalam makanan yang baru di buka tadi, kalau makanan tersebut sedang mengalami penjamuran, maka tangan anda akan merasa panas sewaktu ada didala makanan tersebut, walau pun di malam hari atau cuaca lagi dingin, seandainya makanan sedang mengalami penjamuran, makanan tersebut akan tetap terasa panas/hangat. dan hindari memeberikan makanan yang bergumpal.

C. Pemberian obat yang tepat untuk penyakit ini adalah dengan memberikan antibiotik yang mengandung. Aflatoxin, T2 toxin, OChratoxin, Rubratoxin.

D. Status Kematian:

Dalam kasusu ini sangat berbeda2, tapi berpengaruh buruk terhadap kesehatan ayam, Ketahanan tubuh akan menurun, dan menyebabkan ayam akan mudah di jangkiti oleh penyakit lainnya.

E. Tanda -Tanda yang akan terlihat adalah:

Ayam akan mengalami mencret, karena mencret yang berkepanjangan ayam akan mengalami kelumpuhan, FCR yang sudah pasti sangat jelek, Ayam akan mengalami pembuangan sebelum waktunya di karenakan ayam tidak layak dipelihara, atau mengalami pembuangan yang tinggi, kulit betis pucat,kalau sudah di bedah tulang ayam akan kelihatan pucat/tidak seperti biasanya

F: PM/pembedahan:

Mengalami pendarahan pada tisu2 badan, Hati bengkak dan pundi2 empedu mengembang, Hidroperikardia, Sumsum tulang pucat, Hempedal seperti ada kesan gugus,

G: Diagnosis:

Ingat kembali berdasarkan kelompok ayam? Misalkan ayam tersebut hidup di tempat yang penuh dengan ayam kampung, Perhatikan tanda seperti di atas, Melakukan pembedahan rutin, Dan memeriksa makanan ke lab terdekat,

H: Pencegahan:

Teknik formula/perumusan makanan , kasus ini hanya berlaku pada saat pembuatan makanan, Menyimpan stock makanan yang rapi dan tidak menyimpan stock untuk masa atau kurun waktu yang lama, hindari dari menyimpan stock melebihi batas waktu sekitar 2 minggu di gudang, Mengurangkan limpahan makanan dia tas lantai/hindari dari berjatuhan-nya makanan, oleh karena makanan yang jatuh akan menimbulkan jamur yang berbahaya.

I: Untuk pengobatan:

Anda bisa memeberi Tambahan anti jamur, dan menghindari dari pertumbuhannya jamur makanan atau sejenisnya yang akan mengakibatkan racun.


Di tulis Oleh © Admin:Informasi peternakan ayam Senin, 08 Juni 2009
18
http://tbn2.google.com/images?q=tbn:mQp21JNRhkz7wM:http://naflavite.com/yahoo_site_admin/assets/images/Vitamins1a.199101353_std.jpg
Untuk para peternak, mau peternak yang sudah senior atau juga peternak yang masih pemula..... semua orang pasti akan menghadapi masalah2 seperti dibawah ini, apa masalahnnya??? dan bagai mana cara menanggulanginya?.... anda jangan kuatir ikuti terus dan baca sampai selesai.

AYAM pedaging masa kini memerlukan makanan yang seimbang, dari segi zat-zat makanan untuk mencapai berat badan atau pertumbuhan yang optimal, kadar penukaran makanan, kadar hidup, dan tindak balas imunity atau yang biasa di sebut dengan kekebalan tubuh, zat2 yang paling kritikal diantaranya:

1. tenaga/energi dan protein kasar
2. dasar asid2 amino/asam amino asas
3. mineral makro
4. unsur2 mikro
5. vitamin2
6. penyerap toxin pungus / penyerapjamur beracun
7. atimikrobial-antimikrobial
8. dan anti parasit
VITAMIN-VITAMIN AMINO ASID-ASID DAN MINERAL

  • Bahan-bahan ini adalah bahan yang sudah jelas diakui oleh para peternak, bahwa zat2 diatas sangat diperlukan oleh badan ayam, untuk lebih memaksimalkan/mengekalkan fungsi badan, pertumbuhan, dan produksi
  • kalau kekurangan bahan-bahan diatas, sudah jelas, anak ayam yang anda pelihara perumbuhannya tidak akan tidak akan normal, apalagi kalau memandang lebih jauh, yaitu ayam pasti semakin cepat sakit atau kesehatan ayam tidak akan stabil seperti mana ayam yang pemberian atau ayam yang makanannya memenuhi berbagai vitamin2, asid-asid amino, dan juga mineral lainnya.
  • apakah yang akan terjadi pada ayam yang kurang dengan zat2 diatas? efek lain adalah ayam akan mudah keracunan, baik dari air yang kurang bersih atau higienis, atau makanan yang telah basi, atau juga faktor yang lainnya, aktiviti-aktiviti metabolisme akan terganggu, tanda tanda keracunan, perilaku ayam akan kurang baik atau tidak aktiv, dan akanmengalami kematian.
  • Keperluan: Bergantung kepada asal ayam itu ada, atau dari baka ayam itu sediri, jenis kelamin (betina atau jantan ) umur, dan parameter produksi lainnya.dorongan tambahan yang lain adalah di perlukan dibawah keadaan stress
  • yang dimaksud keadaan ayam dibawah stress seperti, ayam sedang dalam proses pem-vaksinan, secara visikal ayam akan merasa stress, tekanan panas yang berlebihan, atau tekanan dingin yang berlebihan, pada masa2 kritikal stress tersebut, sebaiknya anda menyiapkan bahan2 jenis vitamin yang harus di konsumsi ayam pada saat yang tepat, sebagai contoh anda bisa memberi antistress pada masaa itu, atau multivitamin


ZAT-ZAT MAKANAN YANG DI BUTUHKAN PADA SAAT KRITIKAL

1. ASID-ASID AMINO SEPERTI:

  • lysin
  •  methionin
  • cystine
  • threoin

1. mineral mineral makro

  •  kalsium
  •  fosforus
  • sulfur
  • sodium
  • magnesium
  • choline chloride
  • potasium

1. INI ADALAH UNSUR UNSUR MIKRO SEPERTI

  • kuprum
  • iron
  • manganese
  • zink
  • kobalt
  • selenium
  • iodine sebagai garam berion


VITAMIN-VITAMIN YANG HARUS DIBERIKAN PADA MASA-MASA AYAM KRITIKAL ATAU BERADA DALAM TEKANAN STRESS

1. vitamin-vitamin larut lemak

  • vitamin A
  • vitamin D
  • vitamin E
  • dan vitamin K

1. vitamin-vitamin yang mudah larut dalam air

  •  vitamin b.kompleks
  •  dan vitamin c

UNTUK SARAN, MAKA PEMAKAIAN VITAMIN DIATAS HENDAK LAH MENGIKUTI DOSIS YANG TELAH DISARANKAN OLEH PARA PEMBUATNYA, ATAU MENGIKUTI DOSIS YANG SUDAH DI BERIKAN OLEH DOKTER HEWAN/VETERINARIAN DI FARM ANDA

ANTI MIKOTOKSIN

  • anti-mikotoksin biasanya menyerap/melekat toksin-toksin menjamur dalam makanan ayam, padahal kalau dengan mata kasar, jamur ini tidak bisa dilihat,
  • contoh-nya adalah: char coal, copper sulphate, zeolites, dan lain- lain
  • Kapan mikotoksin boleh digunakan? ini tergantung kepada mutu2 bahan makanan ternakan yang anda gunakan, seperti kelembaban, tahap toksin tinggi melebihi dari 125ppm, jenis unggas, untuk jenis unggas ada beberapa golongan, contoh seperti: ketahanan tubuh ayam potong ras/ayam broiler tidak sama dengan unggas sejenis bebek/angsa, nah untuk kategori ini ayam pedaging lebih ke arah tidak tahanoleh toksin tersebut, dibanding bebek atau angsa, kemudianstock makanan, stok makanan yang berlebihan, melebihi dari 1minggu atau 2 minggu disimpan di tempat penyimpanan makanan ayama anda / store, ini jangan ragu, makanan ternakan anda sudah pasti mengandung toksin yang akan merugikan ternakan anda, unruk bisa mendetek nya, anda bisa pergi atau membawa makanan anda ke laboratorium terdekat, sebelum di berikan kepada ternakan anda,
  • disamping kegunaan anti-mikotoksin, obat-obatan sangat berpungsi, karena dengan obat-obatan yang tepat, akan mengekalkan kesehatan hati, dalam arti, ayam akan lebih cepat sembuh kalau dibantu oleh obat-obatan tersebut, dalam kasus ini pemberian antimikotoksin bisa dicampur dengan obat-obat yang sesuai dengan keperluan dan apa jenis toksin yang sedang dihadapi
ikuti terus postingan selanjutnya... tentang antimikrobial, dan classe lainnya.
terimakasih semoga bisa di jadikan panduan anda, untuk memahami kasus kasus di dalam ternakan anda.... untuk saran dan pertanyaan silahkan tinggalkan koment anda.. terimaksih

No comments:

Post a Comment